Bina Rohani WBP, Lapas Sukamara Gandeng Kemenag Kab. Sukamara

Sukamara, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Sukamara menyepakati Perjanjian Kerja Sama (PKS) “Pengembangan Sumber Daya Manusia melalui Penyelenggaraan Pendidikan Karakter/Rohani” dengan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sukamara. PKS tersebut ditandatangani Kepala Lapas (Kalapas) Sukamara, Asmuri, dan Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Sukamara, H. Suyarno, Selasa (29/1). “Semoga kerja sama ini dapat menambah kegiatan yang membawa perubahan ke arah lebih baik, khususnya membina akhlak Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP),” harapnya. [caption id="attachment_72218" align="aligncenter" width="274"] kerja sama Lapas Sukamara dan Kemenag Kab. Sukamara[/caption] Pada kesempatan itu, Asmuri mengajak Suyarno untuk melihat kegiatan yasinan yang rutin dilaksanakan WBP Lapas

Bina Rohani WBP, Lapas Sukamara Gandeng Kemenag Kab. Sukamara
Sukamara, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Sukamara menyepakati Perjanjian Kerja Sama (PKS) “Pengembangan Sumber Daya Manusia melalui Penyelenggaraan Pendidikan Karakter/Rohani” dengan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sukamara. PKS tersebut ditandatangani Kepala Lapas (Kalapas) Sukamara, Asmuri, dan Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Sukamara, H. Suyarno, Selasa (29/1). “Semoga kerja sama ini dapat menambah kegiatan yang membawa perubahan ke arah lebih baik, khususnya membina akhlak Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP),” harapnya. [caption id="attachment_72218" align="aligncenter" width="274"] kerja sama Lapas Sukamara dan Kemenag Kab. Sukamara[/caption] Pada kesempatan itu, Asmuri mengajak Suyarno untuk melihat kegiatan yasinan yang rutin dilaksanakan WBP Lapas Sukamara. Ia juga mendapat sebuah kerajinan tangan dari WBP, yaitu kerajinan tangan berbahan dasar plastik berbentuk udang. “Mudah-mudahan semua ada hikmahnya. Allah Maha Pengampun. Mungkin cara ini sebagai pengingat untuk mengembalikan jati diri. Ambil hikmah. Maksimalkan, jangan lupa salat lima waktu, banyak sabar, dan beribadah,” pesan Suyarno kepada WBP Lapas Sukamara.     Kontributor: Deky

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0