Bantuan GKI Serpong Dukung Pembinaan Kerohanian di Lapas Cilegon

Cilegon, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (lapas) Kelas III Cilegon terus menggiatkan pembinaan kerohanian bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) untuk meningkatkan iman dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Salah satunya adalah Kebaktian Kebangunan Rohani yang rutin dilaksanakan setiap Hari Kamis dengan menghadirkan pendeta dari Gereja Kristen Indonesia (GKI) Serpong. Pada Kamis (21/2) GKI Serpong memberikan 30 kursi dan satu keyboard sebagai bentuk empati dan cinta kasih guna meningkatkan semangat beribadah untuk WBP Kristiani di Lapas Cilegon. [caption id="attachment_73949" align="aligncenter" width="300"] penyerahan bantuan dari GKI Serpong[/caption] “Kegiatan ini sebagai aksi kasih panitia Natal GKI Serpong kepada rekan-rekan yang berada di Lapas Cilegon agar lebih meningkatkan ib

Bantuan GKI Serpong Dukung Pembinaan Kerohanian di Lapas Cilegon
Cilegon, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (lapas) Kelas III Cilegon terus menggiatkan pembinaan kerohanian bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) untuk meningkatkan iman dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Salah satunya adalah Kebaktian Kebangunan Rohani yang rutin dilaksanakan setiap Hari Kamis dengan menghadirkan pendeta dari Gereja Kristen Indonesia (GKI) Serpong. Pada Kamis (21/2) GKI Serpong memberikan 30 kursi dan satu keyboard sebagai bentuk empati dan cinta kasih guna meningkatkan semangat beribadah untuk WBP Kristiani di Lapas Cilegon. [caption id="attachment_73949" align="aligncenter" width="300"] penyerahan bantuan dari GKI Serpong[/caption] “Kegiatan ini sebagai aksi kasih panitia Natal GKI Serpong kepada rekan-rekan yang berada di Lapas Cilegon agar lebih meningkatkan ibadah kepada Tuhan dan menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya,” ujar Esti Kusudiono dari GKI Serpong. Penyerahan kursi dan keyboard dilakukan oleh Esti kepada Heri Aris Susila selaku Kepal Lapas Cilegon. “Terima kasih untuk perhatian dan support yang telah diberikan oleh GKI Serpong kepada kami. Semoga dapat bermanfaat untuk kegiatan pembinaan kerohanian di Lapas Cilegon,” harap Heri. Kedepannya, pihak lapas akan mengajukan permohonan membangun tempat ibadah untuk kegiatan kebaktian bagi WBP di Lapas Cilegon.     Kontributor: Lapas Cilegon

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0