Fasilitas Video Call Mungkinkan WBP Rutan Ambon "Jumpa" Keluarga

Ambon, INFO_PAS – Fasilitas video call di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Ambon memungkinkan Ahmad, tahanan yang selama di kepolisian yang belum pernah dikunjungi keluarganya, untuk melepas rindu yang mendalam terhadap keluarganya. Sejak dipindahkan ke Rutan Ambon, Ahmad sedikit berbahagia karena keinginannya bertemu dengan keluarga yang jauh di seberang bisa terpenuhi walaupun keluarga Ahmad tidak berkunjung ke Rutan Ambon, namun melalui video call di Warung Telekomunikasi Khusus (Wartelsus) di Rutan Ambon. “Saya bersyukur di Rutan Ambon telah mempunyai vasilitas video call yang sangat membantu untuk berjumpa dengan keluarga yang jauh daerahnya dari Ambon walaupun tanpa harus bertemu secara langusng,” ujar Ahmad saat melakukan video call, Rabu (22/3). Selama ini para tahanan dan narapidana yang berada di Rutan Ambon tentu sangat merindukan keluarganya. Beruntung bagi mereka yang sering dijenguk keluarganya karena jarak d

Fasilitas Video Call Mungkinkan WBP Rutan Ambon "Jumpa" Keluarga
Ambon, INFO_PAS – Fasilitas video call di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Ambon memungkinkan Ahmad, tahanan yang selama di kepolisian yang belum pernah dikunjungi keluarganya, untuk melepas rindu yang mendalam terhadap keluarganya. Sejak dipindahkan ke Rutan Ambon, Ahmad sedikit berbahagia karena keinginannya bertemu dengan keluarga yang jauh di seberang bisa terpenuhi walaupun keluarga Ahmad tidak berkunjung ke Rutan Ambon, namun melalui video call di Warung Telekomunikasi Khusus (Wartelsus) di Rutan Ambon. “Saya bersyukur di Rutan Ambon telah mempunyai vasilitas video call yang sangat membantu untuk berjumpa dengan keluarga yang jauh daerahnya dari Ambon walaupun tanpa harus bertemu secara langusng,” ujar Ahmad saat melakukan video call, Rabu (22/3). Selama ini para tahanan dan narapidana yang berada di Rutan Ambon tentu sangat merindukan keluarganya. Beruntung bagi mereka yang sering dijenguk keluarganya karena jarak dekat, sedangkan bagi keluarga tahanan/narapidanai yang berdomisili jauh dari Rutan Ambon tentu saja menjadi persoalan. Dengan adanya Wartelsus dengan layanan video call yang merupakan fasilitas telepon dengan disertai layar monitor, penghuni Rutan Ambon dapat berkomunikasi secara langsung dan melihat keluarganya yang berada jauh dari Ambon. “Program ini adalah wujud wujud inovasi  mewujudkan layanan kunjungan yang ada di Rutan Ambon,” terang Kepala Rutan Ambon, Irhamudin.     Kontributor: Rutan Ambon

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0