"Jumpa Berlian" Rupbasan Ambon Cegah Pencemaran Lingkungan

Ambon, INFO_PAS – Jumat pagi bersih lingkungan atau Jumpa Berlian menjadi aktivitas yang diperlihatkan staf Rumah Penyimpaan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas I Ambon, Jumat (24/2). Jumpa Berlian dipimpin oleh Kepala Rupbasan Ambon, Ma’ruf Tuasalamony beserta seluruh staf yang bersama-sama memebrsihkan halaman kantor dan ruang kerja. Menurut Ma’ruf, kegiatan ini untuk mewujudkan Rupbasan Ambon yang bersih, indah, aman, dan nyaman. “Menjaga kebersihan perlu dilakukan untuk meningkatkan kepekaan sosial terhadap potensi pencemaran lingkungan, khususnya di lingkungan Rupbasan Ambon,” tegasnya. Menurutnya, jika lingkungan bersih, indah, sehat dan nyaman, maka dapat meningkatkan kinerja kerja para pegawai Rupbasan Ambon. “Kegiatan ini harus selalu dilakukan, minimal satu kali dalam sebulan, sebagai kesadaran yang tinggi para pegawai yang mengarah pada perilaku dan budaya sosial untuk hidup lebih bersih,” pungkas Ma’ruf.  

"Jumpa Berlian" Rupbasan Ambon Cegah Pencemaran Lingkungan
Ambon, INFO_PAS – Jumat pagi bersih lingkungan atau Jumpa Berlian menjadi aktivitas yang diperlihatkan staf Rumah Penyimpaan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas I Ambon, Jumat (24/2). Jumpa Berlian dipimpin oleh Kepala Rupbasan Ambon, Ma’ruf Tuasalamony beserta seluruh staf yang bersama-sama memebrsihkan halaman kantor dan ruang kerja. Menurut Ma’ruf, kegiatan ini untuk mewujudkan Rupbasan Ambon yang bersih, indah, aman, dan nyaman. “Menjaga kebersihan perlu dilakukan untuk meningkatkan kepekaan sosial terhadap potensi pencemaran lingkungan, khususnya di lingkungan Rupbasan Ambon,” tegasnya. Menurutnya, jika lingkungan bersih, indah, sehat dan nyaman, maka dapat meningkatkan kinerja kerja para pegawai Rupbasan Ambon. “Kegiatan ini harus selalu dilakukan, minimal satu kali dalam sebulan, sebagai kesadaran yang tinggi para pegawai yang mengarah pada perilaku dan budaya sosial untuk hidup lebih bersih,” pungkas Ma’ruf.     Kontributor: Faisal Hakim

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0