Kalapas Narkotika Sungguminasa Minta Pejabat Baru Cepat Adaptasi

Sungguminasa, INFO_PAS - Kekosongan jabatan Kepala Sub Seksi Bimbingan Kemasyakatan dan Perawatan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Sungguminasa selama beberapa bulan akhirnya berakhir dengan pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat definitif yang baru, Muhammad Saleh Djohan, Senin (29/8) di aula lapas. Ia resmi dilantik berdasarkan Surat Keputusan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan tanggal 10 Agustus 2016. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dipimpin oleh Kepala Lapas Narkotika Sungguminasa, Victor Teguh Prihartono, di hadapan seluruh pegawai serta rohaniawan. “Selamat kepada pejabat yang dilantik. Semoga cepat beradaptasi dengan lingkungan kerja baru dan langsung fokus pada pekerjaan,” harap Victor. Lebih lanjut, ia menerangkan bahwa peluang menduduki jabatan terbuka bagi semua pejabat fungsional umum. “Mari bersama-sama belajar dan mendorong peningkatan kapasitas/kemampuan individu masing-masing. Seyogya

Kalapas Narkotika Sungguminasa Minta Pejabat Baru Cepat Adaptasi
Sungguminasa, INFO_PAS - Kekosongan jabatan Kepala Sub Seksi Bimbingan Kemasyakatan dan Perawatan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Sungguminasa selama beberapa bulan akhirnya berakhir dengan pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat definitif yang baru, Muhammad Saleh Djohan, Senin (29/8) di aula lapas. Ia resmi dilantik berdasarkan Surat Keputusan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan tanggal 10 Agustus 2016. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dipimpin oleh Kepala Lapas Narkotika Sungguminasa, Victor Teguh Prihartono, di hadapan seluruh pegawai serta rohaniawan. “Selamat kepada pejabat yang dilantik. Semoga cepat beradaptasi dengan lingkungan kerja baru dan langsung fokus pada pekerjaan,” harap Victor. Lebih lanjut, ia menerangkan bahwa peluang menduduki jabatan terbuka bagi semua pejabat fungsional umum. “Mari bersama-sama belajar dan mendorong peningkatan kapasitas/kemampuan individu masing-masing. Seyogyanya kita harus mempersiapkan dan memotivasi diri jika diberi amanah mengemban tugas sebagai pejabat struktural,” imbaunya. Di lain pihak, Muhammad Saleh Djohan selaku pejabat terlantik berharap dukungan moril dari seluruh rekan-rekan pegawai agar kedepannya dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya. "Semoga hari ini sebagai awal yang baik untuk memberi pengabdian terbaik bagi negara," pungkas mantan staf di Lapas Maros ini.       Kontributor: Kusriyadi

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0