Kanwil Kalsel Bina Pegawainya Melalui Diklat Kesamaptaan

Banjarbaru, INFO_PAS – Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkunham) Kalimantan Selatan terus melakukan pembinaan pegawai melalui Pendidikan dan Pelatihan Kesamaptaan tahun anggaran 2016. Kegiatan ini dilaksanakan di Sekolah Polisi Negara (SPN) Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Selatan di Banjarbaru selama 14 hari mulai Senin (19/9). Sebanyak 24 pegawai Pemasyarakatan dan enam pegawai Imigrasi menjadi peserta kegiatan tersebut. Ke-30 peserta diserahkan langsung oleh Kepala Divisi Administrasi, Kemas Hamzah Zain, kepada Kepala SPN Polda Kalimntan Selatan, AKBP Moch. Rifa’i, di hadapan Kepala Kanwil Kemenkumham Kalimantan Selatan, Imam Suyudi. “Semangat reformasi birokrasi telah membawa pengaruh yang besar bagi kehidupan masyarakat dan cara pandang masyarakat terhadap institusi pemerintah . Tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan motivasi dan stimulan dalam bertugas secara kontinyu dalam melayani masyarakat secara profesional dan proporsio

Kanwil Kalsel Bina Pegawainya Melalui Diklat Kesamaptaan
Banjarbaru, INFO_PAS – Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkunham) Kalimantan Selatan terus melakukan pembinaan pegawai melalui Pendidikan dan Pelatihan Kesamaptaan tahun anggaran 2016. Kegiatan ini dilaksanakan di Sekolah Polisi Negara (SPN) Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Selatan di Banjarbaru selama 14 hari mulai Senin (19/9). Sebanyak 24 pegawai Pemasyarakatan dan enam pegawai Imigrasi menjadi peserta kegiatan tersebut. Ke-30 peserta diserahkan langsung oleh Kepala Divisi Administrasi, Kemas Hamzah Zain, kepada Kepala SPN Polda Kalimntan Selatan, AKBP Moch. Rifa’i, di hadapan Kepala Kanwil Kemenkumham Kalimantan Selatan, Imam Suyudi. “Semangat reformasi birokrasi telah membawa pengaruh yang besar bagi kehidupan masyarakat dan cara pandang masyarakat terhadap institusi pemerintah . Tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan motivasi dan stimulan dalam bertugas secara kontinyu dalam melayani masyarakat secara profesional dan proporsional, memiliki sikap pendirian yang konsisten, serta mempelajari protap, juklak, dan juknis sebagai problem solving,” tegas Imam. Selain itu, lanjut Imam, kegiatan ini juga untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia sesuai dengan tuntutan zaman, perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, serta perkembangan situasi sosial di masyarakat saat ini maupun akan datang. Acara pembukaan kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Harun Sulianto, para pimpinan pada Unit Pelaksana Teknis Kanwil Kemenkumham Kalimantan Selatan, serta pejabat di lingkungan SPN Polda Kalimantan Selatan.     Kontributor: Humas Kanwil

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0