Konstek Kanwil Maluku Tahun 2019 Optimalkan Penyelenggaraan Revitalisasi Pemasyarakatan

Ambon, INFO _PAS – Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Maluku menyelenggarakan Konsultasi Teknis (Konstek) Pemasyarakatan Bidang Pelayanan Tahanan, Perawatan Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Basan Baran dan Keamanan Tahun 2019, Senin (25/3). Bertempat di Golden Palace Hotel Ambon, kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Maluku, Andi Nurka. Dalam sambutanya, Andi mengatakan bahwa Konstek Pemasyarakatan harus mengahasilkan outcome yang bukan sekedar mengejar output lewat penyerapan anggaran. “Tuntutan tugas dewasa ini mengharuskan kita untuk terus meningkatkan kemampuan kita, baik terkait masalah substantif maupun fasilitatif. Itu sababnya konstek ini dilaksanakan,” ujar Andi. “Jangan hanya fokus mengejar output terkait penyerapan anggaran, tetapi outcame dari kegiatan ini juga harus benar-benar terlihat,” lanjutnya. [caption id="attachment_76276" align=

Konstek Kanwil Maluku Tahun 2019 Optimalkan Penyelenggaraan Revitalisasi Pemasyarakatan
Ambon, INFO _PAS – Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Maluku menyelenggarakan Konsultasi Teknis (Konstek) Pemasyarakatan Bidang Pelayanan Tahanan, Perawatan Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Basan Baran dan Keamanan Tahun 2019, Senin (25/3). Bertempat di Golden Palace Hotel Ambon, kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Maluku, Andi Nurka. Dalam sambutanya, Andi mengatakan bahwa Konstek Pemasyarakatan harus mengahasilkan outcome yang bukan sekedar mengejar output lewat penyerapan anggaran. “Tuntutan tugas dewasa ini mengharuskan kita untuk terus meningkatkan kemampuan kita, baik terkait masalah substantif maupun fasilitatif. Itu sababnya konstek ini dilaksanakan,” ujar Andi. “Jangan hanya fokus mengejar output terkait penyerapan anggaran, tetapi outcame dari kegiatan ini juga harus benar-benar terlihat,” lanjutnya. [caption id="attachment_76276" align="aligncenter" width="300"] Konstek Pemasyarakatan Bidang Pelayanan Tahanan, Perawatan Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Basan Baran dan Keamanan[/caption] Kegiatan Konstek pemasyarakatan ini diikuti oleh perwakilan peserta dari 17 Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan di Maluku dan berlangsung selama tiga hari dengan menghadirkan narasumber dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan. Sementara itu, ketua panitia penyelenggara, Lissa Ch Kiessya, menyampaikan kegiatan ini merupakan perwujudan dari salah satu target kinerja divisi terkait Revitalisasi Pemasyarakatan. “Ini salah satu target kinerja kami terkait Revitalisasi Pemasyarakatan. Jadi, dalam konstek ini banyak isu-isu yang kita bahas. Oleh sebab itu, kami mengharapkan seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik sehingga sekembalinya ke UPT masing-masing dapat diterapkan di sana,” harapnya.     Kontributor: Kevin L.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0