Lagi dan Lagi, 3 Pengunjung Wanita selundupkan HP ke dalam Lapas Gunung Sugih

Gunung Sugih, INFO _PAS - Berbagai himbauan tidak henti hentinya dilakukan kepada pengunjung baik sosialisasi maupun diskusi langsung saat berkunjung agar mematuhi semua ketentuan dalam lapas. Belum genap seminggu terjadi penyelundupan HP, hari ini ada tiga pengunjung wanita dengan inisial AN, DG, MY menyelundupkan HP dengan modus berbeda beda, dimasukkan dalam pakaian dalam wanita, dalam selendang gendong bayi dan makanan. Kekesalan ini diungkapkan oleh Kepala Lapas Klas III Gunung Sugih, Syarpani saat menemui Pengunjung di Ruang Penggeledahan Lapas. Sabtu, 10/3. Syarpani menghimbau kepada masyarakat bahwa butuh kesadaran hukum. menurutnya belum genap seminggu terjadi penyelundupan. "Hari ini ada tiga pengunjung melakukan hal yang sama. Butuh kesadaran masyarakat, padahal sudah ada petugas yang menghimbau agar hp diletakkan diluar lapas namun tetap saja", ujarnya. Syarpani akan berkoordinasi dengan pimpinan jika hal ini terus berulang. "Saya akan lapor pimp

Lagi dan Lagi, 3 Pengunjung Wanita selundupkan HP ke dalam Lapas Gunung Sugih
Gunung Sugih, INFO _PAS - Berbagai himbauan tidak henti hentinya dilakukan kepada pengunjung baik sosialisasi maupun diskusi langsung saat berkunjung agar mematuhi semua ketentuan dalam lapas. Belum genap seminggu terjadi penyelundupan HP, hari ini ada tiga pengunjung wanita dengan inisial AN, DG, MY menyelundupkan HP dengan modus berbeda beda, dimasukkan dalam pakaian dalam wanita, dalam selendang gendong bayi dan makanan. Kekesalan ini diungkapkan oleh Kepala Lapas Klas III Gunung Sugih, Syarpani saat menemui Pengunjung di Ruang Penggeledahan Lapas. Sabtu, 10/3. Syarpani menghimbau kepada masyarakat bahwa butuh kesadaran hukum. menurutnya belum genap seminggu terjadi penyelundupan. "Hari ini ada tiga pengunjung melakukan hal yang sama. Butuh kesadaran masyarakat, padahal sudah ada petugas yang menghimbau agar hp diletakkan diluar lapas namun tetap saja", ujarnya. Syarpani akan berkoordinasi dengan pimpinan jika hal ini terus berulang. "Saya akan lapor pimpinan, kita akan pindahkan narapidana nya saja jika sosialisai tidak menuai hasil maksimal. Keberadaan HP dalam lapas jelas dilarang dalam ketentuan," pungkas Mantan Kepala Seksi Keamanan Lapas Cipinang. Sementara itu, Dewi Petugas Penggeledah meyampaikan akan terus memeriksa dengan ketat Para pengunjung yang membesuk. " Sesuai instruksi Kalapas, kami periksa sesuai standar yang ditetapkan dan akan menyita barang bawaan serta membuat larangan berkunjung", tutup wanita berjilbab tersebut. Kontributor: Shintia M

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0