Minyak Kayu Putih Carlea Jadi Buah Tangan, Kali Ini Untuk Dirjen Imigrasi

Ambon, INFO_PAS – Produk hasil karya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Cabang Rutan Tahanan Negara (Cabrutan) Namlea, yakni minyak kayu putih CARLEA telah menjadi icon pemberian buah tangan oleh Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Maluku setiap kali menerima intansi-instansi yang datang berkunjung. Kali ini, hal tersebut diberikan langsung oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Maluku, Priyadi, kepada Direktur Jenderal Imigrasi, Ronnie Sompie, Sabtu (18/11). (baca: Kakanwil Maluku Beri Kenang-Kenangan Minyak Kayu Putih “Carlea” Kepada Delegasi JICA) Kehadiran Ronnie adalah atas inisiatif Priyadi guna memberikan pencerahan kepada seluruh pegawai di jajaran Kanwil Kemenkumham Maluku selaian memberikan materi dalam kegiatan International Interfaith Dialogue yang berlangsung di Kota Ambon. K

Minyak Kayu Putih Carlea Jadi Buah Tangan, Kali Ini Untuk Dirjen Imigrasi
Ambon, INFO_PAS – Produk hasil karya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Cabang Rutan Tahanan Negara (Cabrutan) Namlea, yakni minyak kayu putih CARLEA telah menjadi icon pemberian buah tangan oleh Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Maluku setiap kali menerima intansi-instansi yang datang berkunjung. Kali ini, hal tersebut diberikan langsung oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Maluku, Priyadi, kepada Direktur Jenderal Imigrasi, Ronnie Sompie, Sabtu (18/11). (baca: Kakanwil Maluku Beri Kenang-Kenangan Minyak Kayu Putih “Carlea” Kepada Delegasi JICA) Kehadiran Ronnie adalah atas inisiatif Priyadi guna memberikan pencerahan kepada seluruh pegawai di jajaran Kanwil Kemenkumham Maluku selaian memberikan materi dalam kegiatan International Interfaith Dialogue yang berlangsung di Kota Ambon. Kepada pegawai Kanwil Kemenkumham Maluku, mantan Kepala Bidang Hubungan Masyarakatan Kepolisian Republik Indonesia itu menyinggung tentang pelayanan dalam pelaksanaan tugas dan fungsi. “Saya mengimbau jajaran kanwil maupun seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) di Maluku agar mengedepankan pelayanan masyarakat karena pelayanan adalah hal utama yang harus dilakukan sesuai dengan regulasi. Pelayanan berarti memberikan manfaat kepada yang dilayani, yakni masyarakat. Jadi, bukan pelayanan kalau tidak ada manfaatnya,” pesan Ronny. Diakhir arahannya, Ronnie berpesan kepada seluruh pegawai agar bekerja dengan kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas. “Itu adalah hal yang terpenting sehingga tujuan kita untuk memajukan Kemenkumham dapat tercapai dan menjadi lebih baik sesuai dengan visi dan misi yang telah ditetapkan,” pungkasnya. Usai memberikan arahan, selain mendapat plakat, Ronnie juga dikejutkan dengan pemberian buah tangan lain berupa minyak kayu putih CARLEA. “Ini adalah hasil karya WBP dari Cabrutan Namlea. Produk ini telah mendapat apresiasi dari Bapak Menteri Hukum dan HAM.  Produknya juga telah dijual di Bandara Soekarno-Hatta karena telah menjadi salah satu produk unggulan narapidana di Indonesia,” uap Priyadi seraya berpromosi.     Kontributor: Tersih V.N.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0