Naik Pangkat, Pegawai Rupbasan Diminta Bekerja Lebih Baik

Palembang, INFO_PAS - Dua pegawai Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Klas I Palembang, yakni Erlan dan Wina Permata Sari, resmi naik pangkat setingkat lebih tinggi, Kamis (11/6). Penyematan tanda pangkat baru kepada keduanya dilakukan dalam upacara yang digelar di halaman kantor Rupbasan Palembang. Erlan naik pangkat menjadi Pengatur Muda Tk. I (II/b), sementara Wina Permata Sari kini berpangkat Pengatur Muda (II/a). Keduanya pun mendapat ucapan selamat dari Kepala Rupbasan Palembang, Soetopo Berutu. “Selamat kepada kedua pegawai yang mendapatkan kenaikan pangkat. Bekerjalah dengan lebih baik lagi. Kenaikan pangkat bukan ini merupakan anugerah atau penghargaan yang diberikan negara kepada saudara atas loyalitas dalam menjalankan tugas sebagai petugas,” paparnya. Soetopo juga mengingatkan seluruh pegawai Rupbasan Palembang untuk mendukung upaya pemberantasan narkoba karena saat ini marak pemberitaan narkoba dan kaitannya denga

Naik Pangkat, Pegawai Rupbasan Diminta Bekerja Lebih Baik
Palembang, INFO_PAS - Dua pegawai Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Klas I Palembang, yakni Erlan dan Wina Permata Sari, resmi naik pangkat setingkat lebih tinggi, Kamis (11/6). Penyematan tanda pangkat baru kepada keduanya dilakukan dalam upacara yang digelar di halaman kantor Rupbasan Palembang. Erlan naik pangkat menjadi Pengatur Muda Tk. I (II/b), sementara Wina Permata Sari kini berpangkat Pengatur Muda (II/a). Keduanya pun mendapat ucapan selamat dari Kepala Rupbasan Palembang, Soetopo Berutu. “Selamat kepada kedua pegawai yang mendapatkan kenaikan pangkat. Bekerjalah dengan lebih baik lagi. Kenaikan pangkat bukan ini merupakan anugerah atau penghargaan yang diberikan negara kepada saudara atas loyalitas dalam menjalankan tugas sebagai petugas,” paparnya. Soetopo juga mengingatkan seluruh pegawai Rupbasan Palembang untuk mendukung upaya pemberantasan narkoba karena saat ini marak pemberitaan narkoba dan kaitannya dengan petugas Pemasyarakatan. “Kita sebagai petugas pemasyarakatan harus mendukung upaya Menteri Hukum dan HAM dalam pemberantasan narkoba sebagai bentuk komitmen dan loyalitas kita untuk memperbaiki citra Pemasyarakatan yang terlanjur mendapat opini buruk dari masyarakat. Dengan introspeksi dan memperbaiki diri, kita mendukung sepenuhnya upaya pemerintah dalam program Indonesia darurat narkoba,” tegasnya. (IR)     Kontributor: Nur S. Diah

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0