Napi Rutan Gunung Sindur Lulus Program Tahfidz Al Quran

Bogor, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Gunung Sindur mewisuda lima narapidana program tahfidz Al Quran jilid III, Kamis (22/3). Kelima narapidana tersebut yakni, SH, AH, SJ, AP, dan MJ juga berhasil menghafal Juz 29 dan 30. Pihak rutan pun mengundang keluarga para narapidana, masyarakat, tokoh masyakarat sekitar, dan Ketua Majelis Ulama Indonesia daerah Gunung Sindur. “Kami harap masyarakat mengetahui bahwa rutan tidak melulu negatif. Narapidana juga mendapat imu bermanfaat di sini,” terang Kepala Rutan Gunung Sindur, Agus Salim. [caption id="attachment_58754" align="aligncenter" width="300"] wisuda tahfidz Al Quran Rutan Gunung Sindur[/caption] Selanjutnya, wisudawan tahfidz Al Quran Rutan Gunung Sindur mendapat sertifikat agar berguna di kehidupan mendatang. Acara juga dirangkaikan den

Napi Rutan Gunung Sindur Lulus Program Tahfidz Al Quran
Bogor, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Gunung Sindur mewisuda lima narapidana program tahfidz Al Quran jilid III, Kamis (22/3). Kelima narapidana tersebut yakni, SH, AH, SJ, AP, dan MJ juga berhasil menghafal Juz 29 dan 30. Pihak rutan pun mengundang keluarga para narapidana, masyarakat, tokoh masyakarat sekitar, dan Ketua Majelis Ulama Indonesia daerah Gunung Sindur. “Kami harap masyarakat mengetahui bahwa rutan tidak melulu negatif. Narapidana juga mendapat imu bermanfaat di sini,” terang Kepala Rutan Gunung Sindur, Agus Salim. [caption id="attachment_58754" align="aligncenter" width="300"] wisuda tahfidz Al Quran Rutan Gunung Sindur[/caption] Selanjutnya, wisudawan tahfidz Al Quran Rutan Gunung Sindur mendapat sertifikat agar berguna di kehidupan mendatang. Acara juga dirangkaikan dengan peluncuran buku pembinaan Rutan Gunung Sindur. Buku pembinaan merupakan gagasan dari Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan Rutan gunung Sindur, Irfan Rizky Prasetyawan “Semoga buku ini menjadi pengingat bagi kita agar selalu dekat dengan Allah SWT sebagai introspeksi,” harap Agus. Untuk itu, ia meminta kerja sama dan dukungan dari seluruh narapidana dan petugas Rutan Gunung Sindur agar turut mensukseskan program pembinaan WBP.     Kontributor: Rutan Gunung Sindur

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0