NASYID DAN QORI RUTAN PANDEGLANG MERIAHKAN BUKBER PEMKAB PANDEGLANG

  Pandeglang, INFO_PAS - Jeruji besi tidak serta merta membatasi kreatifitas Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam berkreasi. Hal ini dibuktikan saat grup nasyid Rutan Tahanan Negara (Rutan) Pandeglang ikut memeriahkan acara buka puasa bersama yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang, Rabu (16/7). “Tujuh WBP Pandeglang yang ter
NASYID DAN QORI RUTAN PANDEGLANG MERIAHKAN BUKBER PEMKAB PANDEGLANG

  Pandeglang, INFO_PAS - Jeruji besi tidak serta merta membatasi kreatifitas Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam berkreasi. Hal ini dibuktikan saat grup nasyid Rutan Tahanan Negara (Rutan) Pandeglang ikut memeriahkan acara buka puasa bersama yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang, Rabu (16/7). “Tujuh WBP Pandeglang yang tergabung dalam grup nasyid Rupabercula menyumbangkan dua buah lagu dalam acara buka puasa ini,” ujar Kepala Rutan (Karutan) Pandeglang, Akbar Amnur. Selain Rupabercula, qori dari Rutan Pandeglang juga ikut ambil bagian. “Ia merupakan juara qori dalam peringatan Isra Mi’raj di Masjid Agung Pandeglang,” tambah Akbar. Akbar berharap diundangnya WBP Rutan Pandeglang dalam acara tersebut dapat memberikan pesan bahwa rutan tidak seburuk yang disangkakan sehingga ketika WBP telah habis masa pidananya dapat diterima kembali oleh masyarakat. "Dengan tampilnya WBP di acara buka puasa ini semoga memberikan kesan positif bagi Rutan Pandeglang," harapnya. Acara buka puasa tersebut diselenggarakan oleh Pemkab Pandeglang bekerjasama dengan Telkomsel. Bupati Pandeglang, H. Erwam Kurtubi, turut hadir dalam acara tersebut serta memuji penampilan WBP Rutan Pandeglang. (IR)   Kontributor: Amir W.
 

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0