Pasukan Merah Putih Narapidana Sulawesi Tenggara Serahkan Hasil Kerajinan ke Masyarakat

  Kendari, INFO_PAS,- Sebanyak 20 orang warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang tergabung dalam Pasukan Merah Putih Narapidana dari Lapas Perempuan Kendari, Lapas Kelas IIA Kendari, dan Rutan Kelas IIA Kendari serahkan hasil karya kepada Pesantren Al-Jannah, Kendari, Selasa (30/10). Penyerahan hasil karya ini merupakan bentuk nyata kegiatan pembinaan yang menyasar pada aktivitas sosial, yang telah dicanangkan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan sejak Hari Kebangkitan Nasional, 21 Mei lalu. “Kegiatan ini adalah bentuk permintaan maaf dari warga binaan atas kekhilafan yang telah dilakukan dan sebagai bentuk implementasi peningkatan peran serta dan kontribusi para WBP dalam melaksanakan dan mengembangkan program pembinaan guna mencapai tujuan Pemasyarakatan serta menanamkan nilai-nilai kemanusiaan dan rasa cinta kepada sesama,” ujar Kepala Kantor Wilayah KemenkumHAM Sulawesi Tenggara, Sofyan. Pasukan Merah Putih Narapidana Kementerian Hukum dan HAM

Pasukan Merah Putih Narapidana Sulawesi Tenggara Serahkan Hasil Kerajinan ke Masyarakat
  Kendari, INFO_PAS,- Sebanyak 20 orang warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang tergabung dalam Pasukan Merah Putih Narapidana dari Lapas Perempuan Kendari, Lapas Kelas IIA Kendari, dan Rutan Kelas IIA Kendari serahkan hasil karya kepada Pesantren Al-Jannah, Kendari, Selasa (30/10). Penyerahan hasil karya ini merupakan bentuk nyata kegiatan pembinaan yang menyasar pada aktivitas sosial, yang telah dicanangkan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan sejak Hari Kebangkitan Nasional, 21 Mei lalu. “Kegiatan ini adalah bentuk permintaan maaf dari warga binaan atas kekhilafan yang telah dilakukan dan sebagai bentuk implementasi peningkatan peran serta dan kontribusi para WBP dalam melaksanakan dan mengembangkan program pembinaan guna mencapai tujuan Pemasyarakatan serta menanamkan nilai-nilai kemanusiaan dan rasa cinta kepada sesama,” ujar Kepala Kantor Wilayah KemenkumHAM Sulawesi Tenggara, Sofyan. Pasukan Merah Putih Narapidana Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara (Kemenkumham Sultra) telah melakukan bakti sosial berupa pengadaan air bersih, pembangunan fasilitas MCK, rehabilitasi bangunan Masjid, dan pengadaan pakaian untuk santri di Pondok Pesantren Al-Jannah. Rita Ribawati, Kepala Lapas Perempuan Kendari menyatakan dukungannya terhadap program Merah Putih Narapidana ini sebagai sumbangsih narapidana dan Pemasyarakatan kepada masyarakat. "Seragam sekolah, pakaian santri, serta mukena yang telah diserahkan kepada pihak Pondok Pesantren Al-Jannah merupakan hasil Jahitan Warga Binaan yang telah mengikuti kursus," jelasnya. Penyerahan hasil karya narapidana ini disaksikan oleh Camat setempat, Kakanwil KemenkumHAM Sulawesi Tenggara, Kepala UPT Pemasyarakatan se-Kota Kendari, serta pengurus dan santri Pondok Pesantren Al-Jannah. ***   Kontributor: Rahmayanti

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0