Pelayanan Kasih Sambut Natal di Rutan Ambon

 Ambon, INFO_PAS - Sukacita Natal mulai dirasakan seluruh umat Kristiani di pelbagai pelosok negeri, tidak terkecuali Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Ambon. Dipimpin Pendeta Marganda Pakpahan bersama persekutuan Pardomuan Batak se-Maluku, pada Sabtu (24/11) dilakukan pelayanan kasih menyambut Natal Kristus dengan penuh khidmat. “Walaupun perayaannya sederhana, namun kiranya tidak mengubah esensi sebenarnya dari ibadah ini adalah ketika kita dapat berbagi sukacita bersama orang-orang terdekat terutama keluarga,” tuturn Kepala Rutan Ambon melalui Kepala Sub Seksi Pengelolaan, Ali Sia. Suasana haru meliputi prosesi ibadah yang digelar di pelataran Gereja Ebenhazer Rutan Ambon. Yohanes yang merupakan salah satu WBP Rutan Ambon tak kuasa meneteskan air mata saat prosesi ibadah berlangsung. “Tahun ini akan berbeda suasananya karena ini kali pertama saya merayakan akan merasakan Natal dari sudut kecil d

Pelayanan Kasih Sambut Natal di Rutan Ambon
 Ambon, INFO_PAS - Sukacita Natal mulai dirasakan seluruh umat Kristiani di pelbagai pelosok negeri, tidak terkecuali Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Ambon. Dipimpin Pendeta Marganda Pakpahan bersama persekutuan Pardomuan Batak se-Maluku, pada Sabtu (24/11) dilakukan pelayanan kasih menyambut Natal Kristus dengan penuh khidmat. “Walaupun perayaannya sederhana, namun kiranya tidak mengubah esensi sebenarnya dari ibadah ini adalah ketika kita dapat berbagi sukacita bersama orang-orang terdekat terutama keluarga,” tuturn Kepala Rutan Ambon melalui Kepala Sub Seksi Pengelolaan, Ali Sia. Suasana haru meliputi prosesi ibadah yang digelar di pelataran Gereja Ebenhazer Rutan Ambon. Yohanes yang merupakan salah satu WBP Rutan Ambon tak kuasa meneteskan air mata saat prosesi ibadah berlangsung. “Tahun ini akan berbeda suasananya karena ini kali pertama saya merayakan akan merasakan Natal dari sudut kecil di balik tembok penjara. Sedih rasanya, namun saya terharu karena mungkin ini Tuhan untuk saya agar dapat memperbaiki diri menjadi lebih baik. Saya juga bersyukur karena meskipun di penjara, saya tetap bisa merayakan dan merasakan suka cita Natal bersama keluarga saya di Rutan Ambon,” tuturnya. [caption id="attachment_69266" align="aligncenter" width="300"] pelayanan kasih di Rutan Ambon[/caption] Sementara itu, dalam renungan yang disampaikan, Pendeta Marganda Pakpahan menyampaikan dengan adanya kasih dari Yesus Kristus, maka damai sejahtera akan senantiasa terpancar dalam hati dan kehidupan kita. "Ketika damai sejahtera hadir, maka rasa nyamanlah jiwaku,” ungkapnya seraya mengajak seluruh jemaat untuk mengundang kehadiran Allah dalam hati dan pikiran kita. Diakhir pelayanan kasih, sejumlah WBP Rutan Ambon diberikan bingkisan, berupa keperluan sehari-hari seraya berharap perayaan ibadah menyambut Natal ini menjadi momentum untuk berbagi kasih, berbagi sukacita, dan menjadi saluran berkat bagi orang lain.     Kontributor: Rutan Ambon

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0