Pengunjung, Petugas, dan WBP Rutan Purbalingga Isi Kuesioner Pemasyarakatan

Purbalingga, INFO_PAS - Kepala Bagian Humas Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham), Akbar Hadi, beserta rombongan melakukan kunjungan ke Rumah Tahanan Negara (Rutan) Purbalingga, Rabu (27/7). Kedatangan rombongan langsung disambut oleh Kepala Rutan (Karutan) Purbalingga, Sulardi, beserta pejabat struktural lainnya. Sebelum tiba di Rutan Purbalingga, Akbar beserta rombongan juga telah melakukan kunjungan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Brebes. (baca: Tim Ditjen PAS Sebarkan Kuesioner Pemasyarakatan di Lapas Brebes) Selain memantau situasi lapas/rutan, kehadiran juru bicara Ditjen PAS Kemenkumham itu adalah untuk mengetahui sejauhmana pemahaman Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), petugas, dan pengunjung tentang Pemasyarakatan. “Kami telah siapkan kuesioner yang sedianya bisa diisi oleh WBP, petugas ,dan ju

Pengunjung, Petugas, dan WBP Rutan Purbalingga Isi Kuesioner Pemasyarakatan
Purbalingga, INFO_PAS - Kepala Bagian Humas Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham), Akbar Hadi, beserta rombongan melakukan kunjungan ke Rumah Tahanan Negara (Rutan) Purbalingga, Rabu (27/7). Kedatangan rombongan langsung disambut oleh Kepala Rutan (Karutan) Purbalingga, Sulardi, beserta pejabat struktural lainnya. Sebelum tiba di Rutan Purbalingga, Akbar beserta rombongan juga telah melakukan kunjungan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Brebes. (baca: Tim Ditjen PAS Sebarkan Kuesioner Pemasyarakatan di Lapas Brebes) Selain memantau situasi lapas/rutan, kehadiran juru bicara Ditjen PAS Kemenkumham itu adalah untuk mengetahui sejauhmana pemahaman Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), petugas, dan pengunjung tentang Pemasyarakatan. “Kami telah siapkan kuesioner yang sedianya bisa diisi oleh WBP, petugas ,dan juga pengunjung untuk mengukur sejauhmana pemahaman terhadap Pemasyarakatan,” ujar Akbar. Sebanyak 40 WBP dan petugas, tak terkecuali pejabat structural, berkumpul di Mushala Rutan untuk mengisi kuesioner yang telah disediakan oleh tim dari Ditjen PAS. Usai mengisi kuesioner, Karutan mengajak rombongan untuk berkeliling melihat kondisi dan situasi Rutan Purbalingga. “WBP dan petugas Rutan Purbalingga sudah baik pemahamannya tentang Pemasyarakatan. Sekiranya petugas terus memberikan sosialisasi terkait hak-hak WBP,” pesan Akbar.     Kontributor: Rutan Purbalingga

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0