Penyuluhan Kesehatan Jadi Bekal Anak LPKA Blitar

Blitar, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Blitar bekerja sama dengan Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja (PKPR) Puskesmas Sanan Wetan Kota Blitar menyelenggarakan penyuluhan kesehatan bagi Anak LPKA Blitar, Kamis (3/8). Acara tersebut dibuka oleh Kepala Seksi Perawatan LPKA Blitar, Nohan. “Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi Anak kami sebagai ilmu dan bekal mereka ketika nantinya sudah keluar, juga agar mereka bisa lebih baik lagi menjaga kesehatan,” ujarnya. Ia berharap kerja sama ini akan terus terjalin antara kedua belah pihak. “Ini sangat baik bagi Anak yang saat ini menjalani proses pembinaan,” tambah Nohan. Di sisi lain, dr. Triana dari PKPR Puskesmas Sanan Wetan Kota Blitar mengungkapkan materi penyuluhan ini tentang kesehatan reproduksi, napza, dan HIV/AIDS. "Semoga dari yang sebelumnya belum banyak mengerti sedikit banyak bisa memahami dan mengetahui gejala, penanganan, dan pengobatan penyakit tersebut,” harapnya. “P

Penyuluhan Kesehatan Jadi Bekal Anak LPKA Blitar
Blitar, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Blitar bekerja sama dengan Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja (PKPR) Puskesmas Sanan Wetan Kota Blitar menyelenggarakan penyuluhan kesehatan bagi Anak LPKA Blitar, Kamis (3/8). Acara tersebut dibuka oleh Kepala Seksi Perawatan LPKA Blitar, Nohan. “Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi Anak kami sebagai ilmu dan bekal mereka ketika nantinya sudah keluar, juga agar mereka bisa lebih baik lagi menjaga kesehatan,” ujarnya. Ia berharap kerja sama ini akan terus terjalin antara kedua belah pihak. “Ini sangat baik bagi Anak yang saat ini menjalani proses pembinaan,” tambah Nohan. Di sisi lain, dr. Triana dari PKPR Puskesmas Sanan Wetan Kota Blitar mengungkapkan materi penyuluhan ini tentang kesehatan reproduksi, napza, dan HIV/AIDS. "Semoga dari yang sebelumnya belum banyak mengerti sedikit banyak bisa memahami dan mengetahui gejala, penanganan, dan pengobatan penyakit tersebut,” harapnya. “Penyuluhan ini juga sangat berguna bagi Anak sebagai salah satu bentuk pembinaan dalam upaya mencegah dan penularan penyakit di dalam LPKA,” tambah dr. Triana.     Kontributor: LPKA Blitar

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0