PERAYAAN AGUSTUSAN DI BAPAS JAKARTA TIMUR UTARA

Jakarta, INFO_PAS - Menyambut hari kemerdekaan Indonesia yang ke 69, Balai Pemasyarakatan (Bapas) Klas I Jakarta Timur Utara menyelenggarakan pertandingan antar petugas, Jumat, (15/8). Dengan mengusung tema “Semangat Dalam Kesederhanaan Mempupuk Kebersamaan,” acara berlangsung dalam suasana meriah dan penuh canda tawa. Perlombangan diawali dengan apel pagi yang dipimpin Kepala Bapas (Kabapas), Esti Wahyuningsih. “Acara Agustusan di bapas walau dalam suasana sederhana namun tetap penuh semangat dengan ter
PERAYAAN AGUSTUSAN DI BAPAS JAKARTA TIMUR UTARA

Jakarta, INFO_PAS - Menyambut hari kemerdekaan Indonesia yang ke 69, Balai Pemasyarakatan (Bapas) Klas I Jakarta Timur Utara menyelenggarakan pertandingan antar petugas, Jumat, (15/8). Dengan mengusung tema “Semangat Dalam Kesederhanaan Mempupuk Kebersamaan,” acara berlangsung dalam suasana meriah dan penuh canda tawa. Perlombangan diawali dengan apel pagi yang dipimpin Kepala Bapas (Kabapas), Esti Wahyuningsih. “Acara Agustusan di bapas walau dalam suasana sederhana namun tetap penuh semangat dengan terus meningkatkan kekompakan dan kebersamaan petugas dalam menjadikan Bapas Jakarta Timur Utara menjadi lebih baik lagi,” ucap Kapabas dalam amanatnya. Sementara itu penanggung jawab kegiatan, Deddy Eduar Eka Saputra, mengungkapkan kegiatan ini hanya berlangsung selama satu hari. “Hari Jumat biasanya kami olahraga senam dan futsal. Khusus hari ini diganti dengan kegiatan perlombaan,” tuturnya. Perlombaaan yang diselenggarakan melibatkan seluruh petugas dengan mempertandingkan lomba membawa kelereng dalam sendok, bakiak balon, memasukkan pensil ke dalam botol, oper tali, tebak kata, memindahkan karet dengan sedotan, balap sarung, merias kawan, pesan berantai, dan joget tomat. Seru dan lucunya pertandingan makin meriah karena selalu dibarengi polah dan tingkah petugas yang menjahili peserta lomba. “Gak seru kalo gak gangguin teman yang ikut lomba,” sebut Roni. Hal yang sama diungkapkan oleh Rustini. “Jumat pagi seperti ini memang enaknya ikut lomba Agustusan. Seru, apalagi kalau menang,” ucapnya. Rangkaian perlombaan tersebut diakhiri dengan pemberian bingkisan kepada masing-masing pemenang kategori lomba yang diberikan langsung oleh Kabapas Jakarta Timur Utara. (IR)   Kontributor: Bapas Jakarta Timur Utara

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0