Plt. Kalapas Ternate Ajak Isteri Pegawai Dukung Karier Suami

Ternate, INFO_PAS - Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Ternate, Nirhono Jatmokoadi, menegaskan kepada anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lapas Ternate tentang pentingnya istri pegawai untuk berorganisasi. Hal ini disampaikannya saat pertemuan anggota DWP Lapas Ternate, Sabtu (18/2). “Saya telah sampaikan kepada seluruh pegawai agar mendukung program DWP agar para isteri juga bisa belajar berorganisasi dalam menyampaikan pendapat maupun berbagi untuk mencapai tujuan suatu organisasi,” ujar Adi, sapaan akrab Nirhono. Hal senada disampaikan Ketua DWP Lapas Ternate, Ardiyanti Dero Nirhono yang adalah istri Plt. Kalapas Ternate. Ia meminta anggota DWP Lapas Ternate agar mempertahankan kehidupan dalam rumah maupun bermasyarakat. “Kita harus tetap menjaga keharmonisan dalam rumah tangga maupun bertetangga agar suami kita lebih tenang dan tetap fokus dalam menjalankan tugasnya karena sukses tidaknya karier suami juga ada

Plt. Kalapas Ternate Ajak Isteri Pegawai Dukung Karier Suami
Ternate, INFO_PAS - Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Ternate, Nirhono Jatmokoadi, menegaskan kepada anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lapas Ternate tentang pentingnya istri pegawai untuk berorganisasi. Hal ini disampaikannya saat pertemuan anggota DWP Lapas Ternate, Sabtu (18/2). “Saya telah sampaikan kepada seluruh pegawai agar mendukung program DWP agar para isteri juga bisa belajar berorganisasi dalam menyampaikan pendapat maupun berbagi untuk mencapai tujuan suatu organisasi,” ujar Adi, sapaan akrab Nirhono. Hal senada disampaikan Ketua DWP Lapas Ternate, Ardiyanti Dero Nirhono yang adalah istri Plt. Kalapas Ternate. Ia meminta anggota DWP Lapas Ternate agar mempertahankan kehidupan dalam rumah maupun bermasyarakat. “Kita harus tetap menjaga keharmonisan dalam rumah tangga maupun bertetangga agar suami kita lebih tenang dan tetap fokus dalam menjalankan tugasnya karena sukses tidaknya karier suami juga ada peran penting sang isteri,” Ardiyanti yang biasa disapa Anti. Selain membahas program kerja organisasi tahun 2017, pertemuan anggota DWP Lapas Ternate juga sebagai persiapan Pertemuan Paguyuban Istri Pegawai Pemasyarakatan atau PIPAS Propinsi Maluku Utara yang akan digelar di Lapas Tobelo pada Bulan Maret nanti sekaligus perkenalan dengan seluruh anggota DWP yang hadir. Dalam program tahun ini, DWP Lapas Ternate yang beranggotakan 32 orang berencana mendirikan mini market yang bisa menampung hasil karya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang akan dijual serta hasil kerajinan anggota DWP. “Kami harap Bapak Plt. Kalapas bisa mendukung apabila ada suatu tempat yang bisa difungsikan sebagai kios tempat memamerkan barang atau kerajinan kami maupun WBP yang mau dijual. Mungkin bisa ditempatkan di dekat pelayanan kunjungan agar bisa dilihat oleh para keluarga pengunjung WBP Lapas Ternate,” saran Anti. Ia juga memberikan kesempatan kepada seluruh anggota untuk saling memberikan maupun menyampaikan pendapat dan saran yang mungkin menjadi kendala dalam organisasi DWP. “Marilah kita terus belajar, berbagi, dan berinovasi demi menunjang tugas suami untuk mewujudkan Pemasyarakatan yang lebih SMART,” ajak Anti.     Kontributor: Firdaus

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0