Program Sanitasi Wujudkan Zero Halinar di Lapas Pamekasan

Pamekasan, INFO_PAS – Ditengah lantangnya teriakan “zero handphone, pungutan liar, dan narkoba,” Lembaga Pemasyarakaan (Lapas) Pemakasan merespon “teriakan” tersebut dengan melakukan program sanitasi. Bukan sanitasi yang identic dengan kebersihan lingkungan semata, namun juga dalam wujud persuasif melalui komuniikasi efektif dari seluruh petugas kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Program yang dilaksanakan setiap Selasa, Rabu, dan Kamis ini didukung penuh oleh seluruh petugas Lapas Pamekasan untuk menampung masalah yang ada di blok hunian, sarana curhat WBP, serta menggugah kesadaran WBP untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan. “Pola pendekatan disertai komunikasi yang efektif dari petugas kepada WBP seringkali menciptakan suasana akrab yang sesekali diselingi guyonan tetap menjaga rasa saling menghormati antara petugas dan WBP. Penekanan akan ketaatan terhadap peraturan yang ada serta penjelasan program kegiatan yang ada di Lapas Pa

Program Sanitasi Wujudkan Zero Halinar di Lapas Pamekasan
Pamekasan, INFO_PAS – Ditengah lantangnya teriakan “zero handphone, pungutan liar, dan narkoba,” Lembaga Pemasyarakaan (Lapas) Pemakasan merespon “teriakan” tersebut dengan melakukan program sanitasi. Bukan sanitasi yang identic dengan kebersihan lingkungan semata, namun juga dalam wujud persuasif melalui komuniikasi efektif dari seluruh petugas kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Program yang dilaksanakan setiap Selasa, Rabu, dan Kamis ini didukung penuh oleh seluruh petugas Lapas Pamekasan untuk menampung masalah yang ada di blok hunian, sarana curhat WBP, serta menggugah kesadaran WBP untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan. “Pola pendekatan disertai komunikasi yang efektif dari petugas kepada WBP seringkali menciptakan suasana akrab yang sesekali diselingi guyonan tetap menjaga rasa saling menghormati antara petugas dan WBP. Penekanan akan ketaatan terhadap peraturan yang ada serta penjelasan program kegiatan yang ada di Lapas Pamekasan juga menjadikan program ini efektif untuk dilaksanakan,” ungkap Kepala Lapas (Kalapas) Pamekasan, Kusmanto Eko Putro. Lebih lanjut, akan dilakukan pula penggeledahan kamar hunian secara acak pada masing-masing blok sebagai shock terapi. “Penggeledahan yang dilaksanakan disela-sela kegiatan sanitasi dilaksanakan untuk memberikan pemahaman akan bahaya narkoba serta menegaskan bahwa penggunaan handphone di dalam lapas adalah sebuah pelanggaran berat,” tegas Kusmanto. Ia berjanji penggeledahan yang dilakukan tetep mengedepankan pendekatan HAM dan cara-cara yang manusiawi. “Kami akan laporkan jasilnya kepada Kepala Kantor Wilayah melalui Kepala Divisi Pemasyarakatan,” janji Kalapas.     Kontributor: Lapas Pamekasan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0