Ratusan WBP Rutan Rangkasbitung Jalani Pre Test Bahasa Inggris

Rangkasbitung, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Rangkasbitung dengan dukungan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Latansa Mashiro Rangkasbitung menggelar pre test Bahasa Inggris bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Ruang Aula Sahardjo, Rabu (24/7). Sebanyak 110 WBP mengikuti pre test Bahasa Inggris oleh Dosen Bahasa Inggris dan dilanjutkan dengan penyebaran kuesioner matematika dan biologi. Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan Rutan Rangkasbitung, Dede Ukmartalaksana, menyampaikan apresiasi dan harapannya atas kehadiran para dosen dan tenaga pendidikan dari civitas akademik STKIP Latansa Mashiro. Ia menilai hal ini sangat penting karena seluruh WBP berhak mendapatkan pendidikan intelektual seperti ini. “Saya lihat antusiasme yang tinggi dari WBP lewat kelas Bahasa Inggris di sini. Saya berharap setiap waktu dan momennya bisa dimanfaatkan oleh para WBP, belajar dengan sungguh-sungguh. Insyaallah a

Ratusan WBP Rutan Rangkasbitung Jalani Pre Test Bahasa Inggris
Rangkasbitung, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Rangkasbitung dengan dukungan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Latansa Mashiro Rangkasbitung menggelar pre test Bahasa Inggris bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Ruang Aula Sahardjo, Rabu (24/7). Sebanyak 110 WBP mengikuti pre test Bahasa Inggris oleh Dosen Bahasa Inggris dan dilanjutkan dengan penyebaran kuesioner matematika dan biologi. Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan Rutan Rangkasbitung, Dede Ukmartalaksana, menyampaikan apresiasi dan harapannya atas kehadiran para dosen dan tenaga pendidikan dari civitas akademik STKIP Latansa Mashiro. Ia menilai hal ini sangat penting karena seluruh WBP berhak mendapatkan pendidikan intelektual seperti ini. “Saya lihat antusiasme yang tinggi dari WBP lewat kelas Bahasa Inggris di sini. Saya berharap setiap waktu dan momennya bisa dimanfaatkan oleh para WBP, belajar dengan sungguh-sungguh. Insyaallah akan sangat bermanfaat bagi kita maupun bagi orang lain,” ujar Dede. [caption id="attachment_82156" align="aligncenter" width="300"] pre test Bahasa Inggris, matematika, dan biologi[/caption] Hal senada disampaikan Ketua STKIP Latansa, Neneng. Langkah yang diambil ini sejalan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yakni pengabdian masyarakat. “Kami melihat warga WBP butuh dan berhak mendapatkan pendidikan intelektual seperti Bahasa Inggris, matematika dan biologi. Kami merasakan atmosfer dan antuasiasme tinggi di sini. Oleh karenanya kami tadi adakan pre test Bahasa Inggris untuk mengetahui sejauh mana kemampuan mereka. Selanjutnya akan kami kelompokkan per kelas, setiap hari atau satu pekan dua kali. Kami akan adakan kelas Bahasa Inggris di sini dengan pengajar adalah dosen dari STIKP Latansa. Sama halnya juga dengan pendidikan matematika dan biologi,” terang Neneng. Salah satu WBP, sebut saja AT, mengatakan ia grogi mengikuti pre test Bahasa Inggris, namun senang karena nanti akan belajar Bahasa Inggris di sini. “Tadi agak grogi karena terakhir belajar waktu sekolah dan itu pun tidak maksimal. Di sini kami ikuti pembinaan dan Alhamdulillah ada empati dan dukungan dari STKIP Latansa untuk mendirikan kelas Bahasa Inggris. Pastinya akan sangat bermanfaat dan asyik sekali nantinya,” pungkas AT.     Kontributor: Pratamadzyogas

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0