Sesditjen PAS Lantik Dua Pejabat Administrator

Jakarta, INFO_PAS - Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Sri Puguh Budi Utami, melantik dua pejabat administrator di Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS), Rabu (28/2). Pelantikan tersebut dihadiri oleh seluruh jajaran Ditjen PAS dan bertempat di Graha Bhakti Pemasyarakatan Pejabat yang dilantik yaitu Dannie Firmansyah sebagai Kepala Sub Direktorat (Kasubdit) Pelayanan Tahanan dan Budi Priyanto menduduki Kasubdit Administrasi Pengelolaan Benda Sitaan Negara dan Barang Rampasan Negara. Utami dalam sambutannya mengatakan agar terus berinovasi dan bekerja maksimal agar dapat memajukan Ditjen PAS. “Selamat bergabung. Semoga terus berinovasi dan dengan pengalamannya dapat memajukan Ditjjen PAS,” ujarnya. Selanjutnya, ia mengatakan agar tetap menjaga kepercayaan dengan penuh tanggung jawab atas amanah baru yang diberikan oleh pimpinan “Kepada bapak-bapak yang dilantik, semoga menjaga kepercayaan yang telah pimpinan berikan dan bertang

Sesditjen PAS Lantik Dua Pejabat Administrator
Jakarta, INFO_PAS - Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Sri Puguh Budi Utami, melantik dua pejabat administrator di Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS), Rabu (28/2). Pelantikan tersebut dihadiri oleh seluruh jajaran Ditjen PAS dan bertempat di Graha Bhakti Pemasyarakatan Pejabat yang dilantik yaitu Dannie Firmansyah sebagai Kepala Sub Direktorat (Kasubdit) Pelayanan Tahanan dan Budi Priyanto menduduki Kasubdit Administrasi Pengelolaan Benda Sitaan Negara dan Barang Rampasan Negara. Utami dalam sambutannya mengatakan agar terus berinovasi dan bekerja maksimal agar dapat memajukan Ditjen PAS. “Selamat bergabung. Semoga terus berinovasi dan dengan pengalamannya dapat memajukan Ditjjen PAS,” ujarnya. Selanjutnya, ia mengatakan agar tetap menjaga kepercayaan dengan penuh tanggung jawab atas amanah baru yang diberikan oleh pimpinan “Kepada bapak-bapak yang dilantik, semoga menjaga kepercayaan yang telah pimpinan berikan dan bertanggung jawab atas jabatan barunya,” harapnya.    

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0