JAMPAS 2019 Usai Saatnya Anak Anak LPKA Membangun Bangsa dan Negara

Tangerang, INFO_PAS - Jambore Pemasyarakatan Anak Sejahtera (JAMPAS) Tahun 2019 secara resmi telah ditutup oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Sesditjenpas), Ibnu Chuldun, di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tangerang, hari ini, Minggu (4/8). 

[caption id="attachment_82697" align="alignright" width="300"] Sesditjenpas, Ibnu Chuldun, Saat Memberikan Sambutan di Penutupan JAMPAS 2019[/caption]

Sesditjenpas yang mewakili Direktur Jenderal Pemasyarakatan untuk menutup kegiatan JAMPAS 2019 mengatakan bahwa Penyelenggaraan kegiatan Jambore Pemasyarakatan Anak Sejahtera (JAMPAS) 2019,

JAMPAS 2019 Usai Saatnya Anak Anak LPKA Membangun Bangsa dan Negara

Tangerang, INFO_PAS - Jambore Pemasyarakatan Anak Sejahtera (JAMPAS) Tahun 2019 secara resmi telah ditutup oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Sesditjenpas), Ibnu Chuldun, di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tangerang, hari ini, Minggu (4/8). 

[caption id="attachment_82697" align="alignright" width="300"] Sesditjenpas, Ibnu Chuldun, Saat Memberikan Sambutan di Penutupan JAMPAS 2019[/caption]

Sesditjenpas yang mewakili Direktur Jenderal Pemasyarakatan untuk menutup kegiatan JAMPAS 2019 mengatakan bahwa Penyelenggaraan kegiatan Jambore Pemasyarakatan Anak Sejahtera (JAMPAS) 2019, dalam rangka Percepatan Revitalisasi PenyelenggaraanPemasyarakatan Bagi Anak, serta momentum memperingati Hari Anak Nasional ke 35 dan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 74 Tahun 2019.

"Pada kesempatan ini saya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Anak-anakku sekalian yang mengikuti semua rangkaian kegiatan ini dari awal sampai akhir dengan baik, jadikan semuanya ini sebagai bekal ananda dalam mengikuti kegiatan pembinaan selanjutnya di masing-masing LPKA," ungkap Ibnu.

Sesditjenpas juga menyampaikan bahwa anak anak yang mengikuti kegiatan JAMPAS harus dapat menjadi teladan serta bertindak positif dan berprestasi untuk membangun negeri.

"Kalian sebagai anak-anak Indonesia yang hebat, berani termasuk harus berani menularkan ilmu yang di dapat selama mengikuti kegiatan JAMPAS 2019 kepada teman-teman kalian lainnya, sudah harus dapat menjadi teladan, terampil serta bertindak positif. Selamat kepada Anak-anakku yang terpilih dan hadir disini, teruslah berprestasi, raih cita-cita kalian untuk membangun negeri," kata mantan Kakanwil Kemenkumham Jawa Barat tersebut.

[caption id="attachment_82698" align="alignleft" width="300"] Kasubdit Pendidikan dan Pengentasan Anak, Saat membacakan laporan Panitia JAMPAS 2019[/caption]

Sementara itu, Kasubdit Pendidikan dan Pengentasan Anak, Gusti Ayu Putu Suwardani mewakili Panitia JAMPAS 2019 menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh panitia Pusat dan Wilayah Banten yang telah bekerja tanpa mengenal lelah dan waktu, serta semua pihak yang telah memberikan dukungan dan bantuan sehingga kegiatan Jambore Pemasyarakatan Anak Sejahtera Tahun 2019 ini dapat berjalan dengan baik.

"Kami atas nama panitia penyelenggara kegiatan menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya apabila terdapat sesuatu yang kurang berkenan selama kegiatan berlangsung. Dan tidak lupa kami sampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para pendamping dan anak-anak kami yang luar biasa yang sudah berpartisipasi aktif dalam kegiatan Jambore ini," ucap Ayu.

Ayu juga mendoakan kepada seluruh panitia dan peserta JAMPAS 2019 mendapatkan berkat dan rahmat ALLAH SWT agar dapat memajukan Pemasyarakatan.

"Semoga Allah SWT senantiasa memberkahi dan merahmati kerja keras dan semangat kita untuk menjalankan tugas dan amanah dalam memajukan Pemasyarakatan dan penyelenggaraan layanan pemasyarakatan bagi Anak. Kami juga mengucapkan selamat bertugas kembali kepada seluruh pendamping Anak dan selamat kembali ke LPKA masing-masing untuk Anak-anak yang kami banggakan. Semoga pengalaman dan pelajaran yang telah didapat dari kegiatan JAMPAS ini dapat memberi manfaat bagi kita semua," doa perempuan yang akan menduduki jabatan sebagai Kadivpas Kanwil Kemenkumham DIY tersebut.

Pelaksanaan kegiatan JAMPAS 2019 ini merupakan tindakan nyata kerja bersama insan Pemasyarakatan dalam mewujudkan kepentingan terbaik bagi anak yang berkonflik dengan hukum. 

Petugas Pemasyarakatan harus memiliki semangat untuk bekerja dengan penuh dedikasi, memiliki komitmen untuk menjaga integritas moral. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan perlindungan dan petunjuk kepada seluruh petugas Pemasyarakatan untuk kejayaan bangsa dan negara. ***

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0