Jebol Plafon, Tahanan LP Tabanan Kabur

INILAH.COM, Tabanan - Citra buruk melanda Lembaga Permasyarakatan Tabanan, pada Kamis (2/02) pagi. Seorang tahanan yang terlibat kasus pencurian ayam, Putu Suartawan (23) berusaha kabur dari Lapas dengan cara menjebol plafon kamar mandi. Namun aksi napi satu ini digagalkan masyarakat setempat.
Pelarian napi Putu Suartawan sepertinya sudah direncanakan. Betapa tidak, warga asal Banjar Dinas Munduk Waban, Desa Pedawa, kecamatan Banjar, Buleleng berusaha kabur dari dalam Lapas Tabanan sekitar pukul 08.30 Wita pagi dengan menjebol plafon kamar mandi.
Setelah berhasil, ia kemudian naik ke atap bangunan dan menceburkan diri ke sungai di samping lapas.
Jebol Plafon, Tahanan LP Tabanan Kabur
INILAH.COM, Tabanan - Citra buruk melanda Lembaga Permasyarakatan Tabanan, pada Kamis (2/02) pagi. Seorang tahanan yang terlibat kasus pencurian ayam, Putu Suartawan (23) berusaha kabur dari Lapas dengan cara menjebol plafon kamar mandi. Namun aksi napi satu ini digagalkan masyarakat setempat.
Pelarian napi Putu Suartawan sepertinya sudah direncanakan. Betapa tidak, warga asal Banjar Dinas Munduk Waban, Desa Pedawa, kecamatan Banjar, Buleleng berusaha kabur dari dalam Lapas Tabanan sekitar pukul 08.30 Wita pagi dengan menjebol plafon kamar mandi.
Setelah berhasil, ia kemudian naik ke atap bangunan dan menceburkan diri ke sungai di samping lapas.
Namun meloncati tembok setinggi 10 meter itu menyebabkan Putu Suartawan hilang kesimbangan dan pingsan di sungai. Kaburnya napi yang terlibat kasus pencurian ayam di Penebel Tabanan ini terungkap setelah beberapa warga melintas di lokasi d iseputaran sungai. M
engetahui yang kabur adalah napi, oleh warga langsung melaporkan ke sipir Lapas Tababan.
“Napinya terjatuh pingsan di sungai dan ditemukan warga, sudah diamankan,” jelas sumber di Lapas Tabanan.
Sementara itu, Putu Suartawan dilarikan petugas sipir ke BRSUD Tabanan sekitar pukul 10.30 guna mendapatkan perawatan. [mor]

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0