Desk Evaluasi TPI, Lapas Ambon Penuhi Syarat Bangun ZI Wujudkan WBK

Desk Evaluasi TPI, Lapas Ambon Penuhi Syarat Bangun ZI Wujudkan WBK

Ambon, INFO_PAS – Pembangunan Zona Integritas (ZI) pada Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ambon dimulai dengan perubahan mindset untuk menumbuhkan semangat dan komitmen bersama dalam meraih prediakt Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Hal ini disampaikan Pelaksana Tugas Kepala Lapas (Kalapas) Ambon, Mulyoko, dalam kegiatan Desk Evaluasi Pembagunan ZI menuju WBK dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani, Sabtu (28/5).

Pada kesempatan ini, dilakukan desk evaluasi oleh Tim Penilai Internal (TPI) Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia. Seluruh tim kelompok kerja WBK Lapas Ambon hadir dan mengikuti kegiatan ini secara virtual dalam pemaparan proses pembangunan ZI pada enam area perubahan, yaitu manajemen perubahan, penataan tatalaksana, penguatan sistem manajamen sumber daya manusia, penguatan akuntabilitas, penguatan pengawasan, dan peningkatan kualitas pelayanan publik.

“Pembangunan ZI dimulai dengan perubahan pola pikir untuk menumbuhkan semangat dan komitmen bersama dalam meraih WBK, kemudian pembentukan tim, monitoring, dan evaluasi kinerja yang dilakukan secara berkala hingga peningkatan pelayanan publik,” urai Mulyoko.

Mantan Kalapas Tondano ini juga menyebut sejumlah inovasi yang dilakukan Lapas Ambon baik untuk pelayanan internal maupun eksternal, yaitu Sistem Layanan Keuangan (Silaku) bagi petugas dan Sistem Layanan Satu Pintu (Silatu) yang diperuntukan bagi pengunjung/masyarakat. Selain itu, peningkatan fasilitas sarana prasarana bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) pun terus dilakukan, di antaranya layanan kesehatan, makanan, serta pemenuhan hak WBP.

Sementara itu, selaku penanggung jawab TPI, Arman Rifai menuturkan bahwa kegiatan ini yang dilakukan bukan menjadi ajang mencari kesalahan, melainkan moitoring dan evaluasi sejauh mana pembangunan yang dilakukan oleh setiap satuan kerja (satker). Melalui kegiatan ini pula, diberikan rekomendasi perbaikan yang harus dilakukan satker, terutama yang menjadi evaluasi penilaian oleh Tim Penilai Nasional (TPN).

“Pembanguann ZI di Lapas Ambon telah memenuhi syarat. Segera melakukan perbaikan yang menjadi evaluasi TPN pada tahun lalu. Semoga Lapas Ambon dapat meraij predikat WBK tahun 2022,” tutupnya. (prv)

 

Kontributor: Lapas Ambon

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0