Lapas Jember Perkuat Mental & Psikologis Petugasnya

Lapas Jember Perkuat Mental & Psikologis Petugasnya

Jember, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Jember gelar pembinaan mental dan psikis petugas dalam acara bertajuk “Pembinaan Fisik, Mental, dan Disiplin Pegawai” yang dilaksanakan pada Rabu (24/11) pagi di Aula Lapas. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara khusus dengan mengundang Ayu Kyla, salah seorang motivator dari Gavra Mandiri, sebuah pusat pembinaan di Bekasi, Jawa Barat yang pernah memegang Rekor MURI dalam pemberian motivasi terbanyak di Rutan dan Lapas tahun 2019.

Pelaksana Tugas Kepala Lapas Jember, Sarwito, mengungkapkan ini adalah kegiatan yang seharusnya dilakukan setiap tahun untuk menyegarkan otak saat kita melaksanakan tugas sehari-hari dengan berbagai rutinitas yang mungkin menemui titik jenuh atau penurunan semangat. “Kami datangkan motivator agar petugas bisa menyegarkan diri. Motivasi dan terapi psikologi yang disampaikan mudah-mudahan bisa memberikan semangat segar dalam melaksanakan tugas untuk lebih baik lagi untuk Lapas Jember,” harapnya.

Sarwito juga berharap akan tumbuh semangat baru bagi petugas dalam berkinerja, timbul rasa satu nasib, satu sepenanggungan, dan satu Jember untuk semua. “Ini sangat diperlukan dalam memperkuat tugas dan fungsi kita agar bisa dilaksanakan semaksimal mungkin, terutama dalam pelayanan bagi narapidana dan masyarakat umum,” tambahnya.

Sementara itu, Ayu Kyla selaku motivator memberikan berbagai materi perbaikan diri mulai dari etika, mengubah mindset, hingga terapi pelepasan stres kepada 41 peserta. “Kami memberikan motivasi untuk kerja lebih giat lagi sesuai SOP, menjunjung tinggi kejujuran, dan mencintai pekerjaan. Kami juga memberikan hiptoterapi yang bisa membantu pikiran lebih rileks serta mengurangi stres dan kecemasan,” urai Ayu Kayla. (IR)

 

Kontributor: Lapas Jember

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0