Lapas Perempuan Kendari Dapat Lokasi Pembangunan Kantor & Blok

Kendari, INFO_PAS - Tahun 2018 menjadi tahun yang spesial bagi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Lapas Perempuan Kendari. Setelah berjuang selama 13 bulan, akhirnya Lapas Perempuan Kendari mendapatkan lokasi untuk pembangunan kantor maupun blok hunian. Selama ini, Lapas Perempuan Kendari masih menempati dua buah rumah dinas yang disulap menjadi kantor, sedangkan gedung huniannya berupa satu buah blok di Lapas Kendari. Kepala Lapas Perempuan Kendari, Rita Ribawati, menuturkan bahwa sejak Maret 2017 pihaknya telah beberapa kali mengalami perubahan lokasi. Awalnya lokasi yang dipatok, yaknidi Desa Nanga-Nanga, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, diklaim masyarakat setempat. Pada Februari 2018. [caption id="attachment_60842" align="aligncenter" width="300"] peninjauan lokasi LPP Kendari[/caption] Lapas Perempuan Kendari

Lapas Perempuan Kendari Dapat Lokasi Pembangunan Kantor & Blok
Kendari, INFO_PAS - Tahun 2018 menjadi tahun yang spesial bagi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Lapas Perempuan Kendari. Setelah berjuang selama 13 bulan, akhirnya Lapas Perempuan Kendari mendapatkan lokasi untuk pembangunan kantor maupun blok hunian. Selama ini, Lapas Perempuan Kendari masih menempati dua buah rumah dinas yang disulap menjadi kantor, sedangkan gedung huniannya berupa satu buah blok di Lapas Kendari. Kepala Lapas Perempuan Kendari, Rita Ribawati, menuturkan bahwa sejak Maret 2017 pihaknya telah beberapa kali mengalami perubahan lokasi. Awalnya lokasi yang dipatok, yaknidi Desa Nanga-Nanga, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, diklaim masyarakat setempat. Pada Februari 2018. [caption id="attachment_60842" align="aligncenter" width="300"] peninjauan lokasi LPP Kendari[/caption] Lapas Perempuan Kendari mendapat surat hibah mengenai lokasi tanah yang baru, namun masih menemui jalan buntu. "Saat kani ke Badan Pertanahan Nasional, ternyata tanah itu masuk ke zona merah, atau kawasan hutan lindung," terangnya. Barulah tanggal 14 Mei 2018, pihak lapas mendapatkan tanah di Desa Nanga-Nanga. "Kami tentu lega setelah mendapatkan lokasi yang fix. Nantinya jika punya lokasi sendiri, maka ruang hunian akan luas, hak asasi manusia terfasilitasi, serta kegiatan pembinaan yang selama ini kurang maksimal bisa dimaksimalkan karena sudah tidak terkendala dengan gedung hunian," tambah Rita seraya menjelaskan bahwa Lapas Perempuan Kendari mendapat tanah dua hektar dan bersertifikat berkat usaha dari Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Tenggara. Selain Lapas Perempuan Kendari, lokasi ini nantinya juga akan ditempati Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kendari yang selama ini juga menempati area Lapas Kendari.     Kontributor: Rahmayanti

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0