Lapas Wanita Malang & Lapas Semarang Peringati Hari Ibu ke-87

Malang, INFO_PAS – Tema “Kondusif Untuk Perlindungan Perempuan dan Anak” dimaknai secara mendalam oleh seluruh petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) saat menggelar upacara Peringatan Hari Ibu ke-87 di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wanita Malang, Selasa (22/12). “Mari kita peringati Hari Ibu ini untuk lebih meningkatkan peran serta kita sebagai perempuan dan sebagai ibu, baik dalam lingkungan keluarga, masyarakat dan di dalam Lapas Wanita Malang,” imbau Kepala Lapas Wanita Malang, Ngatirah, selaku pembina upacara. Pada momen tersebut, paduan suara WBP Lapas Wanita Malang juga melantunkan lagu “Ibu” yang merupakan ciptaan dan aransemen Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Budi Sulaksana. Paduan suara WBP yang dilatih secara intensif oleh Kepala Urusan Umum, Ninik, tersebut bahkan membuat seluruh peserta upacara meneteskan air mata. “Saya benar-benar terharu dengan lantunan “Ibu” yang dibawakan oleh paduan suara

Lapas Wanita Malang & Lapas Semarang Peringati Hari Ibu ke-87
Malang, INFO_PAS – Tema “Kondusif Untuk Perlindungan Perempuan dan Anak” dimaknai secara mendalam oleh seluruh petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) saat menggelar upacara Peringatan Hari Ibu ke-87 di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wanita Malang, Selasa (22/12). “Mari kita peringati Hari Ibu ini untuk lebih meningkatkan peran serta kita sebagai perempuan dan sebagai ibu, baik dalam lingkungan keluarga, masyarakat dan di dalam Lapas Wanita Malang,” imbau Kepala Lapas Wanita Malang, Ngatirah, selaku pembina upacara. Pada momen tersebut, paduan suara WBP Lapas Wanita Malang juga melantunkan lagu “Ibu” yang merupakan ciptaan dan aransemen Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Budi Sulaksana. Paduan suara WBP yang dilatih secara intensif oleh Kepala Urusan Umum, Ninik, tersebut bahkan membuat seluruh peserta upacara meneteskan air mata. “Saya benar-benar terharu dengan lantunan “Ibu” yang dibawakan oleh paduan suara tadi. Saya tidak mampu menahan air mata saya,” ungkap Ratih, Kepala Seksi (Kasi) Keamanan dan Ketertiban. Selain upacara, Peringatan Hari Ibu di Lapas Wanita Malang juga diisi dengan pelbagai perlombaan seperti lomba penyuluhan kader kesehatan antar blok hunian, lomba fashion show, lomba merias, dan lomba merangkai buah. “Pelaksanaan lomba kali ini juga melibatkan Kantor Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Malang sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kota Malang dalam rangka pembinaan WBP di Lapas Wanita Malang,” ujar Lilik Sulistiyowati, Kasi Bimbingan Narapidana/Anak Didik. Pada hari yang sama, peringatan serupa dilaksanakan di Lapas Semarang. Upacara yang diikuti oleh seluruh petugas lapas serta perwakilan WBP dari masing-masing blok itu berlangsung khidmat di lapangan upacara Lapas Semarang. upacara Hari Ibu di Lapas Semarang Upacara yang seluruh petugasnya perempuan tersebut dipimpin oleh Kepala Bagian Tata Usaha, Asriati Kerstiani, yang membacakan sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia terkait Peringatan Hari Ibu ke-87. “Bertepatan dengan Peringatan Hari Ibu ke-87, kami ingin mempertegas bahwa perlibatan dan peningkatan kaum laki-laki dan keluarga dalam pembangunan juga menjadi hal yang harus terus dikampanyekan untuk menjadi suatu gerakan masif dan berkesinambungan dalam rangka penghapusan segala bentuk kekerasan dan perlakuan diskriminatif lainnya terhadap perempuan dan anak,” tuturnya.     Kontributor: Lapas Wanita Malang & Lapas Semarang (Fajar Sodiq)

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0