LPKA Ambon Terima Bantuan Alat Salat, Al-Qur’an, dan Iqra

LPKA Ambon Terima Bantuan Alat Salat, Al-Qur’an, dan Iqra

Ambon, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Ambon menerima bantuan berupa lima Al-Qur’an besar, 10 Iqra, dan dua sajadah dari Ketua Dharma Wanita Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Bandanaira, Thati Hamdani, Selasa (19/4). Bertempat di ruang informasi LPKA Ambon, waqaf tersebut diterima langsung oleh Kepala Subseksi Pendidikan dan Bimbingan Kemasyarakatan, Aksamina Keliwulan, didampingi staf.

“Bantuan yang kami terima akan ditempatkan di Masjid Baitul Rahman LPKA Ambon agar dapat dimanfaatkan oleh Anak dan petugas untuk meningkatkan iman dan taqwa serta pembentukan insan yang membawa perubahan bagi diri mereka maupun orang lain,” ungkap Aksamina.

Sementara itu, Kepala LPKA Ambon, Catherian V. Picauly, menyampaikan apresiasinya kepada penyumbang karena berkenan memberikan peralatan yang akan digunakan dalam pembinaan keagamaan, khususnya Agama Islam. "Atas nama lembaga, saya menyampaikan terima kasih kepada Ibu Thati Hamdani. Semoga seluruh perlengkapan ini bisa dimanfaatkan maksimal guna meningkatkan nilai-nilai agama dan spiritual Anak di LPKA Ambon,” harapnya.

Selanjutnya, perlengkapan dan peralatan salat dan ibadah yang diterima LPKA Ambon akan digunakan dalam setiap proses pembinaan kerohanian yang selama ini telah terlaksana berkat kerja sama dengan berbagai pihak, salah satunya Kementerian Agama (Kemenag). Kebutuhan sarana prasana terkait pembinaan mental kepribadian Anak memang sangat diperlukan guna menunjang proses pembinaan kerohanian yang diberikan, baik oleh petugas pembinaan dari internal LPKA Ambon maupun petugas dari Kemenag Kota Ambon,” tambah Catherian. (IR)

 

Kontributor: LPKA Ambon

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0