Pastikan AKG WBP Tercukupi, Ini yang Dilakukan Lapas Rangkasbitung

Pastikan AKG WBP Tercukupi, Ini yang Dilakukan Lapas Rangkasbitung

Rangkasbitung, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Rangkasbitung menjamin penyelenggaraan makanan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) sesuai dengan standar yang berlaku. Bekerja sama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Lebak, pihak Lapas memastikan kualitas Angka Kecukupan Gizi (AKG) pada makanan harian WBP tercukupi dengna melakukan tera ulang timbangan.

“Sesuai dengan standar aturan dalam penyelenggaraan bahan makanan (bama) di Lapas, semua harus terukur karena masing-masing bahan dan output-nya harus sesuai dengan standar, agar tepat kita standarkan dulu timbangannya,” ujar Kepala Lapas Rangkasbitung, Budi Ruswanto, Senin (4/4).

Hal senada disampaikan Kepala Subseksi Pembinaan, Eka Yogaswara yang melaksanakan langsung kegiatan ini bersama Disperindag Kabupaten Lebak. “Ya, untuk kalibrasi timbangan, ditera satu-satu. Alhamdulillah hasilnya sesuai tadi, sudah disegel juga ya dan diberikan stiker telah dikalibrasi,” jelasnya.

Menurut Yoga, langkah ini penting dilakukan untuk memastikan standar penerimaan dan penyelenggaraan bama yang berkualitas bagi WBP untuk memenuhi AKG. Sementara, perwakilan dari Bidang Metrologi Disperindag Kabupaten Lebak menyatakan dukungannya terhadap apa yang dilakukan oleh pihak Lapas dalam menstandarisasi timbangannya.

“Memang timbangan itu harus ditera minimal satu tahun sekali dan kami apresiasi langkah yang dilakukan pihak Lapas. Semoga penyelenggaraan makanan di sana terus memberikan yang terbaik sesuai dengan standarnya,” tandasnya.

Dalam penyelenggaraan bama sendiri, di tahun 2021 Lapas Rangkasbitung meraih peringkat dua nasional di jajaran Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan. (prv)

 

Kontributor: Humas Lapas Rangkasbitung/pratamadzyogas

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0