LPP Ternate Jalin Kerja Sama dengan IPEMI Malut

Ternate, INFO_PAS – Sebagai Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan baru di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku Utara, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Ternate terus meningkatkan program pembinaan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Apalagi saat ini lapas ini sudah dihuni oleh 39 WBP. Salah satu upaya yang dilakukan adalan membangun kerja sama dengan instansi maupun lembaga terkait di Kota Ternate, yakni dengan Pengurus Wilayah Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Maluku Utara yang dibuktikan dengan kunjungan mereka ke Lapas Perempuan Ternate, Senin (19/6) lalu. Tak hanya berbagi dengan WBP wanita, kegiatan juga untuk berbagi dengan penghuni Lembaga Pembinaan Khusus Anak Ternate yang masih satu lingkungan dengan Lapas Perempuan Ternate, yakni pembagian mukena dan sarung. “Saat ini kami masih butuh dukungan dari instansi maupun lembaga terkait mengingat keterbatasan sarana prasarana maupun anggaran. Mudah-mudahan kedep

LPP Ternate Jalin Kerja Sama dengan IPEMI Malut
Ternate, INFO_PAS – Sebagai Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan baru di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku Utara, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Ternate terus meningkatkan program pembinaan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Apalagi saat ini lapas ini sudah dihuni oleh 39 WBP. Salah satu upaya yang dilakukan adalan membangun kerja sama dengan instansi maupun lembaga terkait di Kota Ternate, yakni dengan Pengurus Wilayah Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Maluku Utara yang dibuktikan dengan kunjungan mereka ke Lapas Perempuan Ternate, Senin (19/6) lalu. Tak hanya berbagi dengan WBP wanita, kegiatan juga untuk berbagi dengan penghuni Lembaga Pembinaan Khusus Anak Ternate yang masih satu lingkungan dengan Lapas Perempuan Ternate, yakni pembagian mukena dan sarung. “Saat ini kami masih butuh dukungan dari instansi maupun lembaga terkait mengingat keterbatasan sarana prasarana maupun anggaran. Mudah-mudahan kedepannya sudah bisa berjalan,” harap Pelaksana Tugas Kepala Lapas Ternate, Nona. Ketua IPEMI Maluku Utara, Hj. Sofiaty Munir, menyampaikan agar para WBP agar tidak lagi melihat yang telah berlalu. “Mari kita songsong hari esok. Kami harap kehadiran kami di sini dapat membantu pembinaan keterampilan WBP sehingga saat kalian bebas sudah bisa mandiri. Dari yang usaha tradisional menjadi profesional,” harapnya. Ia menguraikan bahwa IPEMI memiliki beberapa bidang-bidang yang terkait dengan pembinaan rohani maupun keterampilan sehingga bisa membantu WBP sekiranya memiliki modal jika bebas nanti. “Kedatangan kami untuk bersilaturahmi sekaligus melihat peluang kerja sama seperti yang akan kami bangun bersama Lapas Perempuan Ternate,” lanjut Sofiaty yang juga Direktur Muara Group Ternate Pada tahap awal kerja sama, pihak IPEMI akan melakukan sosialisasi maupun ceramah-ceramah. “Lembaga kami memiliki bidang-bidang ilmu seperti kesehatan sehingga bisa dilakukan sosialisasi terkait permasalahan kesehatan kewanitaan,” ujar Kepala Bidang Sumber Daya Manusia IPEMI Maluku Utara, Hj. Rosdiana Djafar, yang sehari-hari berkerja sebagai bidan. WBP Lapas Perempuan Ternate berinisial SD mengaku antusias dengan rencana kerja sama tersebut sehingga bisa mengatasi kejenuhan mereka selama menjalani sisa pidana. “Kami berharap ini segera terealisasi sehingga kami bisa sibuk dengan kegiatan serta mendapat ilmu yang bisa menjadi modal kami jika bebas nanti,” harapnya.     Kontributor: Firdaus  

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0