Petugas Lapas Serui Siap Dipecat Jika Terindikasi Narkoba

Serui, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Serui berkomitmen untuk perang terhadap narkoba,  hal tersebut di ikrarkan  dalam  pertemuan Kepala Lapas (Kapalapas) Serui  dengan jajarannya di  Aula Lembaga Pemasyarakatan (Lapas), Jumat  (22/04). Pada pertemuan tersebut Kalapas Serui, Putu Murdiana menjelaskan tentang penanganan serta pencegahan bahaya narkoba di Lapas Serui. “Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian seluruh jajaran petugas Lapas dalam memerangi bahaya narkoba di Indonesia khususnya di Lapas dan Rutan yang sudah dinyatakan darurat. Oleh karena itu , seluruh pegawai dan WBP tidak bersentuhan dengan barang haram tersebut  di Lapas kita ini,” ujar Putu. “Kita semua, Petugas Lapas Serui berkomitmen menjaga nama baik insitusi, serta siap untuk diberhentikan/dipecat bila terindikasi narkoba,” tegasnya. Kalapas Serui juga menekankan  kepada seluruh jajaran untuk benar- benar menyatakan perang ter

Petugas Lapas Serui Siap Dipecat Jika Terindikasi Narkoba
Serui, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Serui berkomitmen untuk perang terhadap narkoba,  hal tersebut di ikrarkan  dalam  pertemuan Kepala Lapas (Kapalapas) Serui  dengan jajarannya di  Aula Lembaga Pemasyarakatan (Lapas), Jumat  (22/04). Pada pertemuan tersebut Kalapas Serui, Putu Murdiana menjelaskan tentang penanganan serta pencegahan bahaya narkoba di Lapas Serui. “Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian seluruh jajaran petugas Lapas dalam memerangi bahaya narkoba di Indonesia khususnya di Lapas dan Rutan yang sudah dinyatakan darurat. Oleh karena itu , seluruh pegawai dan WBP tidak bersentuhan dengan barang haram tersebut  di Lapas kita ini,” ujar Putu. “Kita semua, Petugas Lapas Serui berkomitmen menjaga nama baik insitusi, serta siap untuk diberhentikan/dipecat bila terindikasi narkoba,” tegasnya. Kalapas Serui juga menekankan  kepada seluruh jajaran untuk benar- benar menyatakan perang terhadap narkoba, bukan hanya dari mulut tapi dari perbuatan yang nyata dan siap berkontribusi memberantas narkoba dengan cara menjauhi peredaran gelap narkoba dan meningkatkan kedisiplinan dalam aktivitas pekerjaan yang menjadi tugas dan fungsi masing-masing. Lebih lanjut, Putu mengingatkan seluruh pegawainya akan bahaya narkoba sehingga perlu gerakan sinergi dalam upaya memberantas peredaran narkoba. “Semoga upaya dan langkah kita dalam memerangi narkoba memberikan manfaat bagi kita dan dapat bersama-sama saling mengingatkan agar tidak terjerumus dalam peredaran gelap narkoba sehingga Lapas Serui benar-benar bersih dari narkoba,” tutup Putu. (NH)   Kontributor : Octav Batubara

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0