Rupbasan Bandung Sosialisasikan SIMPEG 2015 Untuk Petugas

Bandung, INFO_PAS – Rumah Penyimpanan Benda Sitan Negara (Rupbasan) Klas 1 Bandung laksanakan sosialisasi  Sistem Informasi Kepegawaian (SIMPEG) untuk petugas Rupbasan. Dilaksanakan di Aula Rupbasan, Kegiatan sosialisasi diikuti dengan sangat antusias oleh para petugas. Senin (30/5). Sosialasisai SIMPEG NEW 015 tersebut disampaikan oleh salah seorang  pegawai  sub seksi Pengamanan dan Pengeloaan (Pamlola) Rupbasan bandung, Ani Sutriani yang telah mengikuti Diseminasi SIMPEG 015 di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat yang dilaksanakan sebelumnya. “Aplikasi SIMPEG NEW 015 ini merupakan aplikasi database kepegawaian yang berbasis kompetensi dan telah  mampu  mendukung  pengelolaan sumber daya manusia yang didasarkan pada prestasi (merit system) yaitu segenap perilaku kerja pegawai dalam wujudnya sebagai prestasi yang baik atau prestasi buruk dan berpengaruh langsung pada naik atau turunnya penghas

Rupbasan Bandung Sosialisasikan SIMPEG 2015 Untuk Petugas
Bandung, INFO_PAS – Rumah Penyimpanan Benda Sitan Negara (Rupbasan) Klas 1 Bandung laksanakan sosialisasi  Sistem Informasi Kepegawaian (SIMPEG) untuk petugas Rupbasan. Dilaksanakan di Aula Rupbasan, Kegiatan sosialisasi diikuti dengan sangat antusias oleh para petugas. Senin (30/5). Sosialasisai SIMPEG NEW 015 tersebut disampaikan oleh salah seorang  pegawai  sub seksi Pengamanan dan Pengeloaan (Pamlola) Rupbasan bandung, Ani Sutriani yang telah mengikuti Diseminasi SIMPEG 015 di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat yang dilaksanakan sebelumnya. “Aplikasi SIMPEG NEW 015 ini merupakan aplikasi database kepegawaian yang berbasis kompetensi dan telah  mampu  mendukung  pengelolaan sumber daya manusia yang didasarkan pada prestasi (merit system) yaitu segenap perilaku kerja pegawai dalam wujudnya sebagai prestasi yang baik atau prestasi buruk dan berpengaruh langsung pada naik atau turunnya penghasilan dan/ atau karir jabatan pegawai, sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang No 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara,” tutur Ani menjelaskan. Ani mengungkapkan bahwa SIMPEG versi baru ini lebih disempurnakan dengan adanya fitur - fitur seperti absensi, sasaran kinerja, profil, dossier, informasi jabatan, informasi pensiun, informasi kepangkatan, penghargaan, izin, cuti, DL, interaksi pegawai, DRP, DRH, KGB, layanan konsultasi, tunjangan kinerja, disiplin dan administrasi jabatan. “Dengan SIMPEG 2015, Pelaksanaan administrasi pada kepegawaian cukup dengan satu aplikasi saja,” tambahnya. Setelah sosialisasi selesai selanjutnya dilakukan Simulasi SIMPEG NEW 015 yang dilakukan oleh  Petugas Rupbasan Bandung.  Dengan sosialisasi ini diharapkan seluruh Petugas Rupbasan Bandung telah siap mengoperasikan SIMPEG NEW 015 saat pelaksanaannya tiba. (NH)   Kontributor : Mia Susanti  

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0