Rutan Batam Gandeng Konsultan Rancang Adhya Selaras Bangun Sarpras Baru

Rutan Batam Gandeng Konsultan Rancang Adhya Selaras Bangun Sarpras Baru

Batam, INFO_PAS – Dalam rangka mewujudkan pelayanan dan pembinaan di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Batam, Kepala Rutan (Karutan) Kelas IIA Batam, Yan Patmos bekerja sama dengan Konsultan Rancang Adhya Selaras merencanakan pembangunan sarana dan prasarana baru, Selasa (16/6). Rutan Batam berencana membangun gedung serba guna bagi Warga Binaan Pemsayarakatan (WBP) dan rumah dinas bagi petugas Pemasyarakatan.

Bersama dengan pejabat struktural, Karutan melakukan kunjungan serta perancangan bangunan dengan tim konsultan pada tahap pertama. Pada kesempatan itu, dilakukan pengukuran luas tanah di lokasi pembangunan yang berada tepat di samping Ruang Pelayanan Tahanan Rutan Batam.

“Saya sampaikan bahwa pembangunan gedung serba guna ini untuk para WBP, karena selama ini kegiatan sidang online, penyuluhan, dan lainnya kami masih gunakan ruangan klinik dan ruang staf lainnya,” kata Yan Patmos.

Lebih lanjut, Yan mengharapkan yang terbaik akan pembangunan gedung serba guna ini agar penyelenggaraan pembinaan dan pelayanan di Rutan Batam bisa berjalan maksimal dan lebih baik. Rutan Batam juga ingin menyediakan rumah dinas petugas Rutan Batam yang relatif terjangkau.

“Semoga dengan dibangunannya gedung serba guna dan rumah dinas ini dapat membawa manfaat bagi WBP dan petugas Rutan”, tambah Yan.

Sementara itu, Tim Konsultan Rancang Adhya Selaras manyampaikan bahwa keadaan tata ruang dan tata bangunan dalam pembangunan gedung serba guna dan rumah dinas tetap memenuhi persyaratan teknis pengamanan Rutan Batam. “Selain rasa nyaman, tentunya pertimbangan keamanan juga sangat perlu,” ujar Happy selaku Ketua Tim Konsultan.

Ke depan, Rutan Batam akan selalu berusaha dan bekerja keras demi mewujudkan pelayanan serta pembinaan bagi WBP. Kesejahteraan petugas pun tak luput dari perhatian, sehingga dapat tercipta pelayanan yang optimal dan humanis. (prv)

 

Kontributor: Humas Rutan Batam

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0