WBP Rutan Manado Beribadah Bersama Kejari & GBI Marian Plaza

Manado, INFO_PAS – Pelayanan rohani di Gereja Abigael Rumah Tahanan Negara (Rutan) Manado, Rabu (20/7) sedikit berbeda dari biasanya. Bila biasanya hanya diikuti oleh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Nasrani, kali ini diikuti pula oleh jajaran Kejaksaan Negeri (Kejari) Manado dan jemaat Gereja Bethel Indonesia (GBI) Marian Plaza Manado. “Kunjungan kami ke sini menjadi bagian dalam peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-56,” tutur Kepala Kejari Manado, Budi Panjaitan. Ditemui usai pelaksanaan ibadah, Kepala Rutan (Karutan) Manado, Akhmad Zaenal Fikri, berharap kedepannya GBI Marina Plaza bisa menjadwalkan rutin pelayanan rohani bagi WBP, setidaknya sebulan atau dua bulan sekali. “Kami selalu welcome. Ini merupakan wujud dari upaya pembinaan dan pelayanan kerohanian dengan mengikutsertakan masyarakat dan pemerintah, dalam hal ini instansi penegak hukum seperti kejaksaan,” ujar Fikri, sapaan akrabnya. Karutan juga meminta instansi pemerintah da

WBP Rutan Manado Beribadah Bersama Kejari & GBI Marian Plaza
Manado, INFO_PAS – Pelayanan rohani di Gereja Abigael Rumah Tahanan Negara (Rutan) Manado, Rabu (20/7) sedikit berbeda dari biasanya. Bila biasanya hanya diikuti oleh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Nasrani, kali ini diikuti pula oleh jajaran Kejaksaan Negeri (Kejari) Manado dan jemaat Gereja Bethel Indonesia (GBI) Marian Plaza Manado. “Kunjungan kami ke sini menjadi bagian dalam peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-56,” tutur Kepala Kejari Manado, Budi Panjaitan. Ditemui usai pelaksanaan ibadah, Kepala Rutan (Karutan) Manado, Akhmad Zaenal Fikri, berharap kedepannya GBI Marina Plaza bisa menjadwalkan rutin pelayanan rohani bagi WBP, setidaknya sebulan atau dua bulan sekali. “Kami selalu welcome. Ini merupakan wujud dari upaya pembinaan dan pelayanan kerohanian dengan mengikutsertakan masyarakat dan pemerintah, dalam hal ini instansi penegak hukum seperti kejaksaan,” ujar Fikri, sapaan akrabnya. Karutan juga meminta instansi pemerintah dan masyarakat lainnya untuk terlibat dan ikut serta dalam program pembinaan yang bersifat positif sehingga WBP menyadari kesalahannya serta dapat kembali aktif dan produktif saat kembali ke tengah masyarakat. “Di sini selain ibadah rutin Hari Minggu pagi, setiap harinya juga ada pelayanan dan ibadah dari pelbagai donasi gereja,” tambah Fikri. Sementara itu, Jayens Pasumah selaku koordinator pelayanan di Gereja Abigael menyambut positif intensnya pelayanan di Rutan Manado, termasuk kedatangan Kejari Manado. “Ini akan semakin memupuk iman ketaqwaan bagi kami para WBP,” pungkasnya.     Kontributor: Rutan Manado

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0