WBP Rutan Manado Dapatkan Bantuan Hukum Gratis

Manado, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Manado kedatangan perwakilan Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum (LKBH) Neomesis Sulawesi Utara, Rabu (15/11). Kedatangan mereka untuk mengadakan penyuluhan bantuan hukum bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Rutan Manado. Bertempat di Aula Rutan Manado, penyuluhan bertujuan memberikan bantuan hukum gratis kepada WBP yang dikategorikan kurang mampu. Sebelumnya, LKBH Neomesis Sulawesi Utara telah bekerja sama dengan Kementerian Hukum dan HAM yang sudah berlangsung kurang lebih empat tahun. [caption id="attachment_68911" align="aligncenter" width="300"] penyuluhan bantuan hukum gratis[/caption] “Kami akan terus memfasilitasi penyuluhan hukum oleh LKBH kepada WBP di sini,” janji Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan Rutan Manado, Wahjono, seray

WBP Rutan Manado Dapatkan Bantuan Hukum Gratis
Manado, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Manado kedatangan perwakilan Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum (LKBH) Neomesis Sulawesi Utara, Rabu (15/11). Kedatangan mereka untuk mengadakan penyuluhan bantuan hukum bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Rutan Manado. Bertempat di Aula Rutan Manado, penyuluhan bertujuan memberikan bantuan hukum gratis kepada WBP yang dikategorikan kurang mampu. Sebelumnya, LKBH Neomesis Sulawesi Utara telah bekerja sama dengan Kementerian Hukum dan HAM yang sudah berlangsung kurang lebih empat tahun. [caption id="attachment_68911" align="aligncenter" width="300"] penyuluhan bantuan hukum gratis[/caption] “Kami akan terus memfasilitasi penyuluhan hukum oleh LKBH kepada WBP di sini,” janji Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan Rutan Manado, Wahjono, seraya berharap program bantuan hukum ini akan terlaksana kembali karena dampaknya begitu besar bagi WBP yang kurang mampu. Hal senada disampaikan Ketua LKBH Neomesis, Stenly Lontoh. “WBP dapat mempercayakan kepada kami dalam menangani perkara yang gunanya untuk membantu proses pendampingan untuk penyelesaian perkara yang sedang dihadapi oleh WBP,” tuturnya.       Kontributor: Rutan Manado

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0