3 Petugas Rutan Rangkasbitung Ikuti Workshop Jurnalistik

Rangkasbitung, INFO_PAS –  Menyemarakan Hari Pers Nasional tahun 2016, tiga petugas Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Rangkasbitung mengikuti Workshop Jurnalistik yang diselenggarakan oleh Perhimpunan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lebak di Gedung Juang 45 Rangkasbitung, Rabu (10/2). Workshop jurnalistik ini merupakan salah satu rangkaian peringatan menyemarakan Hari Pers Nasional tahun 2016. Wakil Bupati Lebak, H. Ade Sumardi, yang hadir dalam pembukaan workshop tersebut menyampaikan sejumlah poin penting terkait eksistensi pers masa kini, terutama peran pers/media terhadap kemajuan pembangunan ekonomi dan sebagai wadah aspirasi masyarakat terutama warga Lebak. “Sesuai tema Hari Pers Nasional tahun ini ,yaitu Pers Sehat Pelopor Aspirasi Rakyat, semoga rekan-rekan pers dimana pun berada dapat memberikan informasi yang akurat dan bermanfaat kepada masyarakat dan juga bisa sebagai aspirasi masyarakat,” pesan H. Ade. Hal yang sama

3 Petugas Rutan Rangkasbitung Ikuti Workshop Jurnalistik
Rangkasbitung, INFO_PAS –  Menyemarakan Hari Pers Nasional tahun 2016, tiga petugas Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Rangkasbitung mengikuti Workshop Jurnalistik yang diselenggarakan oleh Perhimpunan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lebak di Gedung Juang 45 Rangkasbitung, Rabu (10/2). Workshop jurnalistik ini merupakan salah satu rangkaian peringatan menyemarakan Hari Pers Nasional tahun 2016. Wakil Bupati Lebak, H. Ade Sumardi, yang hadir dalam pembukaan workshop tersebut menyampaikan sejumlah poin penting terkait eksistensi pers masa kini, terutama peran pers/media terhadap kemajuan pembangunan ekonomi dan sebagai wadah aspirasi masyarakat terutama warga Lebak. “Sesuai tema Hari Pers Nasional tahun ini ,yaitu Pers Sehat Pelopor Aspirasi Rakyat, semoga rekan-rekan pers dimana pun berada dapat memberikan informasi yang akurat dan bermanfaat kepada masyarakat dan juga bisa sebagai aspirasi masyarakat,” pesan H. Ade. Hal yang sama disampaikan Ketua PWI Lebak, Ahya, yang menyampaikan harapannya kepada seluruh wartawan/teman-teman media agar menjadi pelopor aspirasi rakyat. "Sampaikan berita yang akurat dan bermanfaat," imbaunya. Sementara itu, petugas Rutan Rangkasbitung, Panji Alit Minggustian, yang sehari-hari bertugas sebagai staf pelayanan tahanan mengaku senang bisa mengikuti kegiatan ini. Dirinya juga mengatakan apresiasinya terhadap kegiatan workshop jurnalistik yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional Tahun 2016 tingkat Kabupaten Lebak. “Saya baru pertama kali mengikuti workshop di luar instansi pekerjaan saya. Tentu saja workshop jurnalistik ini sangat bagus. Saya dapat merasakn manfaat dari kegiatan tersebut. Selain dapat menambah wawasan dan pengetahuan terkait teknik-teknik jurnalistik atau menulis berita. Kegiatan ini juga dapat sebagai ajang sharing pengalaman saya dengan rekan-rekan wartawan/media/pers yang hadir disini,” pria asal Sragen Jawa Tengah ini. Menurutnya, tugas pers sama dengan tugas kehumasan di setiap instansi. Tujuannya sama, yaitu menyebarkan informasi kepada khalayak umum dan sebagai wadah aspirasi. “Kami akan mengaplikasikan pengetahuan yang diperoleh dalam tugas sehari-harinya sebagai  salah satu kontributor berita di Rutan Rangkasbitung,” tambah Panji. Sebagai informasi, workshop ini selain diikuti oleh wartawan, pelajar, dan peserta dari instansi-instansi yang ada di wilayah Kabupaten Lebak. (IR)     Kontributor: Pratamadzyogas

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0