Anak LPKA Ambon Kembali Semai Bibit Sayuran Hidroponik

Anak LPKA Ambon Kembali Semai Bibit Sayuran Hidroponik

Ambon, INFO_PAS - Anak Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Ambon kembali melakukan penyemaian bibit sayuran hidroponik di areal perkebunan LPKA Ambon, Sabtu (19/9). Adapun jenis bibit sayuran yang disemai, yaitu sayuran kangkung.

Anak LPKA Ambon terlihat sangat antusias dalam melakukan kegiatan tersebut dengan pendampingan salah satu petugas bidang pembinaan, Rini. Ia mengatakan keterampilan pertanian hidroponik ini dapat menjadi bekal kemandirian yang sangat berharga bagi Anak setelah nantinya mereka selesai menjalani masa pembinaan di LPKA dan kembali ke lingkungan masyarakat.

"Seluruh proses mulai dari persiapan bibit sayuran, penanaman, dan perawatan sayuran hidroponik dilakukan oleh mereka," terang Rini

Sementara itu, Kepala LPKA Ambon, Catherian V. Picauly, menuturkan keterampilan pertanian secara hidrophonik adalah salah satu program pembinaan kemandirian bagi Anak yang bermanfaat bagi mereka ketika sudah bebas nantinya. Mereka bisa mengembangkan bekal ilmu yang telah didapat dan dapat memanfaatkan lahan yang terbatas untuk bercocok tanam secara hidroponik. 

"Di tengah situasi pandemi seperti sekarang ini, sayuran hidrophonik banyak diminati kalangan masyarakat. Untuk itu, diharapkan dengan keterampilan pertanian secara hidroponik ini dapat menjadi bekal dan ilmu bagi Anak ketika mereka bebas dan kembali ke lingkungan masyarakat,” harap Catherian. (IR)

 

Kontributor: LPKA Ambon

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0