Bapas Ambon Gelar Bimbingan Kerohanian bagi Klien Muslim

Ambon, INFO_PAS – Setelah melakukan kunjungan untuk koordinasi langsung dan melakukan kerja sama dengan Pondok Pesantren (Ponpes) Hidayatullah, Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Ambon menggelar pembimbingan kerohanian bagi 10 Klien beragama Islam, Senin (19/7). Bertempat di ruang kerja Kepala Bapas (Kabapas) Ambon, seluruh Klien mengikuti pembimbingan kerohanian tersebut.
Bertindak sebagai penceramah adalah Ustaz Nazarudin yang memberikan bimbingan kerohanian berupa siraman rohani agama Islam kepada seluruh Klien Bapas yang hadir. Sebelumnya, Kabapas Ambon, Aminah Kilkoda, berterima kasih atas kehadiran Ustaz Nazarudin untuk memberikan ceramah kepada seluruh Klien. Selain itu, ia berharap Bapas Ambon dengan Ponpes Hidayatullah bisa terus melakukan kerja sama dalam melakukan pembimbingan kerohanian bagi seluruh Klien Bapas.
“Saya sangat berharap saudara-saudara dapat mengikuti ceramah dengan serius supaya bisa mengerti yang disampaikan Ustaz Nazarudin dan semua pesan tersebut bisa menjadi bekal iman bagi saudara-saudara untuk menjadi pribadi yang jauh lebih baik serta meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT,” harap Aminah.
Pada kesempatan itu, Ustaz Nazarudin menyampaikan ceramahnya bertema penguatan nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sehari-hari dalam upaya pencegahan penanggulangan tindak pidana di tengah COVID-19. Ia mengatakan manusia itu sifatnya dinamis atau berubah-ubah. Tidak selamanya manusia itu berbuat baik, pasti ada tidak baiknya juga.
Begitu juga dengan seluruh Klien Bapas yang hadir, tidak luput dari salah dan dosa, pernah melakukan kesalahan yang mengakibatkan mereka harus dipidana mempertanggungjawabkan kesalahannya. “Meskipun kalian pernah melakukan kejahatan, namun jangan berkecil hati untuk memiliki tekad dalam diri berubah menjadi pribadi yang jauh lebih baik. Mari tingkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT sebagai bekal dalam kehidupan,” ajak Ustaz Nazarudin.
Lebih lanjut, ia mengingatkan seluruh Klien Bapas bahwa semua yang ada di dunia ini tidak lepas dari kuasa Allah SWT. Maka, jangan lupa untuk selalu bersyukur dalam keadaan apapun, baik susah maupun senang, supaya nikmat itu bisa dirasakan seluruh Klien.
“Mari kita selalu bersujud dan berdoa kepada Allah SWT dalam setiap kondisi apapun, baik saat keadaan tersulit sekalipun, tetap bersyukur dan katakan Allah itu baik. Jangan pernah lupa, ketika saudara-saudara mendapat keberkahan, semua itu hanya berasal dari Allah, oleh Allah, dan untuk nikmat Allah SWT. Tetaplah mengucap syukur,” pungkasnya. (IR)
Kontributor: Ody S.
What's Your Reaction?






