BNNP Sulsel Puji Program Rehab Lapas Narkotika Sungguminasa

Sungguminasa, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Sungguminasa menyambut kedatangan Brigjen Pol. Ida Permatasari selaku pembina lembaga rehabilitasi Badan Narkotika Nasional (BNN), Sabtu (5/9). Kedatangan tersebut terkait status Lapas Narkotika Sungguminasa sebagai salah salah satu lembaga yang melaksanakan program rehabilitasi 100 ribu pencandu narkoba. Brigjen Pol. Ida yang datang beserta Kepala Bidang Rehabilitasi BNN Provinsi Sulawesi Selatan tiba di lapas pukul 14.00 WITA dan disambut jajaran Lapas Narkotika Sungguminasa serta langsung diarahkan ke aula lapas untuk berinteraksi dengan residen Therapeutic Community (TC). "Sudah lama kami ingin berkunjung untuk melihat langsung proses dan perkembangan rehabilitasi yang telah berjalan di Lapas Narkotika Sungguminasa,” ujar Ida. Kunjungan tersebut menjadi momentum tatap muka dengan residen TC sekaligus interaksi langsung dengan mereka yang tengah menjalani rehabilitasi di Lapas Na

BNNP Sulsel Puji Program Rehab Lapas Narkotika Sungguminasa
Sungguminasa, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Sungguminasa menyambut kedatangan Brigjen Pol. Ida Permatasari selaku pembina lembaga rehabilitasi Badan Narkotika Nasional (BNN), Sabtu (5/9). Kedatangan tersebut terkait status Lapas Narkotika Sungguminasa sebagai salah salah satu lembaga yang melaksanakan program rehabilitasi 100 ribu pencandu narkoba. Brigjen Pol. Ida yang datang beserta Kepala Bidang Rehabilitasi BNN Provinsi Sulawesi Selatan tiba di lapas pukul 14.00 WITA dan disambut jajaran Lapas Narkotika Sungguminasa serta langsung diarahkan ke aula lapas untuk berinteraksi dengan residen Therapeutic Community (TC). "Sudah lama kami ingin berkunjung untuk melihat langsung proses dan perkembangan rehabilitasi yang telah berjalan di Lapas Narkotika Sungguminasa,” ujar Ida. Kunjungan tersebut menjadi momentum tatap muka dengan residen TC sekaligus interaksi langsung dengan mereka yang tengah menjalani rehabilitasi di Lapas Narkotika Sungguminasa. Kesempatan itu dimanfaatkan pula oleh salah satu residen untuk menanyakan proses pemberian grasi & crash program. Selain bertatap muka dengan residen TC, rombongan juga menyempatkan melihat langsung kamar blok rehabilitasi. "Kami senang dengan perkembangan proses rehabilitasi disini yang sangat bagus," puji Ida yang juga berpesan agar kedepanya bisa dipertahankan dan coba ditingkatkan lagi. Hal ini pun diamini Kepala Lapas Narkotika Sungguminasa, Erwedi Supriyatno. "Bisa dikunjungi, dipantau, dan dinilai secara langsung menjadikan kami lebih termotivasi untuk tetap amanah dalam melaksanakan tugas rehabilitasi. Semoga program ini tetap bisa dipertahankan dan terus kami tingkan,” harapnya. (IR)     Kontributor: Ruri Fatimansari

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0