Cegah Judi Online, Kepala LPKA Palu: Pemerintah, Petugas, dan Masyarakat Harus Berkolaborasi

Palu, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu berkomitmen untuk mencegah praktik judi dan pinjaman online. Hal tersebut disampaikan Revanda Bangun selaku Kepala LPKA Palu agar kolaborasi antara pemerintah, petugas, dan masyarakat terus ditingkatkan dan berperan aktif dalam memberantas maraknya praktik haram tersebut.
“Maraknya praktik judi dan pinjaman online sangat berdampak buruk terhadap kemajuan bangsa dan negeri ini. Maka dari itu, perlu komitmen dalam membangun kolaborasi dalam pencegahannya. Bukan sekadar wacana atau slogan, namun harus ada implementasi nyata yang diwujudkan mulai dari pemerintah, petugas, dan masyarakat,” jelas Revanda, Senin (1/7).
Dirinya mengimbau kepada seluruh jajaran pengawasan untuk segera menjalin sinergi bersama Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah untuk membentuk satuan tugas (satgas). Tujuannya adalah mencegah atau memberikan edukasi dalam menolak praktik judi dan pinjaman online.
“Pembentukan satgas ini merupakan bukti nyata kami dalam mencegah praktik judi dan pinjaman online. Sasarannya mulai dari para remaja hingga orang dewasa, mulai dari sekolah-sekolah, kampus, atau di tengah masyarakat," tegas Revanda.
Dalam momen itu juga dilakukan pemeriksaaan terhadap ponsel petugas yang terindikasi judi ataupun pinjaman online. “Bersyukur dari total 49 petugas tidak terindikasi penggunaan aplikasi atau pencarian web browser yang menunjukkan adanya rekam jejak praktik judi ataupun pinjaman online,” ucap Revanda. (IR)
Kontributor: LPKA Palu
What's Your Reaction?






