Cegah Varian Omicron, Kantor Bapas Ambon Disemprot Disinfektan

Ambon, INFO_PAS – Kantor Balai Pemasyarakatan (Bapas) Ambon disterilkan dengan disinfektan demi mencegah penyebaran Coronavirus disease (COVID-19) varian Omicron, Selasa (8/2). Apalagi, Aparatur Sipil Negara sering bertatap muka dengan banyak orang sehingga harus melakukan berbagai cara untuk mencegah penularan virus tersebut, salah satunya penyemprotan disinfektan di sekitar area kantor.
Pelaksana Tugas Kepala Bapas Ambon, Fifi Firda, mengingatkan selain penyemprotan disinfektan, yang perlu dilakukan adalah selalu menjaga kebersihan, tetap memakai masker, dan menggunakan hand sanitizer. "Di tengah pandemi COVID-19, upaya kebersihan perlu dilakukan ekstra untuk menekan risiko penularan penyakit, salah satunya menyemprotkan disinfektan. Selain itu, penting pula menjaga kebersihan dan lingkungan, kebersihan diri, serta berolahraga dan melakukan aktivitas secara benar. Jangan lupa, mengkonsumsi makanan bergizi dan vitamin,” pesannya.
Fifi berjanji ke depannya akan selalu menyediakan obat-obatan, vitamin, susu, masker, hand sanitizer, dan perlengkapan lainnya bagi petugas secara berkala sehingga kondisi tubuh mereka selalu terjaga dan tetap sehat. "Saya minta dan instruksikan seluruh petugas untuk melalukan penyemprotan pada ruang kantor, ruang layanan publik, dan area publik lainnya, termasuk toilet dan ruang layanan lainnya. Secara rutin, kami akan menyediakan antiseptik dan tempat cuci tangan dengan air di area depan kantor,” janjinya.
Fifi juga berharap dengan dilaksanakannya disinfeksi pada ruang kantor dan area publik lainnya dapat memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di lingkungan Bapas Ambon. “Walau sudah divaksin dua kali, harus tetap menjaga diri ketika melakukan aktivitas karena tidak menutup kemungkinan dapat terpapar COVID-19. Apalagi, wilayah Maluku, khususnya kota Ambon, sudah ada yang terpapar varian Omicron,” pungkasnya. (IR)
Kontributor: Bapas Ambon
What's Your Reaction?






