Diapresiasi, Hasil Kreativitas WBP Lapas Pekalongan

Pekalongan, INFO_PAS – Hasil kreativitas Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Pekalongan tampil dalam Pameran Lukisan Djoko Simbardjo pada 6-9 Agustus 2015 di GOR Jatayu Pekalongan. Hasil karya yang ditampilkan Lapas Pakalongan meliputi lukisan, kaligrafi alumunium, tong serbaguna, dan handuk ATBM. Selain hasil kreativitas WBP se-eks Karesidenan Pekalongan lainnya, ikut ditampilkan pula karya-karya seniman Pekalongan, Komunitas Pecinta Fotografi (Kopefi) Pekalongan, dan Insta Pekalongan, termasuk lukisan karya Djoko Simbardjo, pada pameran bertema Apresiasi Kreativitas tersebut. “Kami bersyukur diajak oleh panitia penyelenggara Pameran Lukisan Djoko Simbardjo untuk ikut dalam acara ini sehingga masyarakat bisa mengenal pelbagai hasil kreativitas WBP sekaligus mengetahui kegiatan pembinaan kemandirian WBP,” ucap Kepala Lapas (Kalapas) Pekalongan, Suprapto, sekaligus selaku koordinator Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan

Diapresiasi, Hasil Kreativitas WBP Lapas Pekalongan
Pekalongan, INFO_PAS – Hasil kreativitas Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Pekalongan tampil dalam Pameran Lukisan Djoko Simbardjo pada 6-9 Agustus 2015 di GOR Jatayu Pekalongan. Hasil karya yang ditampilkan Lapas Pakalongan meliputi lukisan, kaligrafi alumunium, tong serbaguna, dan handuk ATBM. Selain hasil kreativitas WBP se-eks Karesidenan Pekalongan lainnya, ikut ditampilkan pula karya-karya seniman Pekalongan, Komunitas Pecinta Fotografi (Kopefi) Pekalongan, dan Insta Pekalongan, termasuk lukisan karya Djoko Simbardjo, pada pameran bertema Apresiasi Kreativitas tersebut. “Kami bersyukur diajak oleh panitia penyelenggara Pameran Lukisan Djoko Simbardjo untuk ikut dalam acara ini sehingga masyarakat bisa mengenal pelbagai hasil kreativitas WBP sekaligus mengetahui kegiatan pembinaan kemandirian WBP,” ucap Kepala Lapas (Kalapas) Pekalongan, Suprapto, sekaligus selaku koordinator Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan se-eks Karesidenan Pekalongan Keikutsertaan Lapas Pekalongan pun mendapat pujian dari Hendrawati Umar, Ketua Penyelenggara Pameran Lukisan Djoko Simbardjo mengapresiasi keikutsertaan Lapas Pekalongan. “Sebelum pameran dimulai, kami sudah berkunjung ke Lapas Pekalongan dan melihat disana banyak kreativitas unik dan menarik. Kami sangat terkesan sehingga kami ajak Lapas Pekalongan untuk berpartisipasi dalam acara ini. Sekarang kita bisa melihat bahwa hasil kreativitas WBP bagus-bagus,” pujinya. Lebih lanjut ia menjelaskan tujuan pameran ini adalah untuk menumbuhkan kreativitas karya, semakin berkembang cita rasa keindahan, dan semakin kuat industri kreatif yang ada. “Kami ingin sampaikan kepada masyarakat bahwa WBP juga mempunyai kemampuan kreatif dalam berkarya. Kami salut dengan Lapas Pekalongan yang sudah memulai penjualan hasil karya WBP melalui toko online sebagai langkah maju untuk memasarkan hasil kreativitas WBP,” jelas Hendrawati. Pada acara penutupan pameran tersebut, Minggu (9/8) juga  dilaksanakan penandatanganan Nota Kesepahaman Bersama antara Lapas Pekalongan dengan CV Ridaka serta CV Tie Dye & Batik Dudung tentang peningkatan keterampilan membatik bagi WBP Lapas Pekalongan. Penandatanganan ini disaksikan langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) dan Plh. Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kamenkumham Jawa Tengah. “Kehadiran Sekjen Kemenkumham dan Plh. Kakanwil Kemenkumham Jawa Tengah merupakan sebuah kehormatan bagi kami. Semoga kegiatan ini memberi inspirasi bagi seluruh jajaran Pemasyarakatan,” harap Kalapas Pekalongan. (IR)     Kontributor: Muhammad Anang Saefulloh

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0