Kalapas Perempuan Jakarta Minta Petugas Perkuat Barisan Pengamanan

Kalapas Perempuan Jakarta Minta Petugas Perkuat Barisan Pengamanan

Jakarta, INFO_PAS - Maraknya penyeludupan narkoba ke dalam lembaga pemasyarakatan (lapas) membuat segenap insan Pemaayarakatan harus mengencangkan ikat pinggang. Pasalnya, pelbagai modus dilakukan oknum tak bertanggung jawab untuk bisa memasukkan narkoba ke dalam lapas. Tak hanya narkoba, upaya lain pun dilakukan untuk bisa mengelabui petugas, seperti memasukkan handphone ke dalam lapas.

 

Mengantisipasi hal tersebut, Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Jakarta, Herlin Candrawati, meminta jajarannya untuk memperkuat keamanan. “Kita harus waspada dan memperkuat barisan pengamanan. Jangan biarkan barang-barang tersebut masuk area lapas,” tegas Herlin dalam apel pagi, Senin (1/2).

 

Tak hanya itu, ia juga mengingatkan seluruh petugas agar menjaga nama baik instansi dengan tidak melakukan praktik pungutan liar saat pelayanan pengiriman makanan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Hal ini harus lakukan mengingat saat ini Lapas Perempuan Jakarta merupakan salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang telah berpredikat sebagai Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

Dengan predikat WBK yang melekat, Herlin berharap menjadi cambuk untuk bekerja lebih maksimal. “Predikat ini harus kira pertahankan untuk bisa melaju meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani. Kita tunjukkan walaupun baru berusia seumur jagung, tapi lapas kita sudah bisa menjadi panutan bagi UPT lain yang sudah lama berdiri,” ajaknya.

 

Tak lupa, Herlin mengajak seluruh jajarannya untuk senantiasa patuh terhadap protokol kesehatan dan menjaga kesehatan agar bisa bekerja dengan maksimal. (IR)

 

 

 

 

Kontirbutor: Syifa Amelia

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0