Kalapas Terus Perkuat Tim Pokja ZI LPP Ambon

Kalapas Terus Perkuat Tim Pokja ZI LPP Ambon

Ambon, INFO_PAS – Semangat Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas III Ambon dalam mewujudkan Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK/WBBM) sangat tinggi. Penguatan dan arahan pun terus dilakukan Kepala Lapas Perempuan Ambon, Ellen M. Risakotta, khususnya kepada Tim Kelompok Kerja (Pokja) WBK/WBBM Lapas Perempuan Ambon.

Seperti pada Rabu (7/4) Ellen memberikan penguatan tentang pemenuhan data dukung Lembar Kerja Evaluasi (LKE) di E-RB Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia. Ia ingin data dukung tersebut segera dipenuhi.

“Awal bulan April harus selesai. Jadi, harus benar-benar diperhatikan data dukung masing-masing Tim Pokja yang diunggah agar saat pemeriksaan oleh tim verifikator nanti tidak ada kesalahan yang berarti,” pintanya.

Demi mewujudkan Pembangunan ZI menuju WBK/WBBM, selain membenahi sarana dan prasarana dalam memberikan pelayanan yang baik kepada Warga Binaan Pemasyarakatan dan masyarakat, data dukung yang diunggah sebagai komponen pengungkit dan komponen hasil yang harus dipenuhi sesuai ketentuan agar nilai LKE WBK/WBBM Lapas Perempuan Ambon lolos evaluasi Tim Penilai Internal maupun Tim Penilai Nasional.

"Saya harap Tim Pokja tetap semangat jangan. Jangan lupa untuk selalu jaga kesehatan,” pesan Ellen. (IR)

 

 

 

Kontributor: Arisandi Karmen

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0