Karutan Jeneponto: Segera Susun Kegiatan Ramadhan

Jeneponto, INFO_PAS – Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Jeneponto, M. Ilham Agung, meminta jajarannya untuk menyusun kegiatan selama Ramadhan hingga Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Hal ini disampaikan Karutan saat memimpin briefing bulanan Rutan Jeneponto, Sabtu (13/6). "Terkait kegiatan Ramadhan, yang patut menjadi perhatian adalah pengamanan saat Tarawih dan kegiatan lainnya agar berjalan sesuai jadwal," ungkap Ilham. Selain itu, shalat wajib berjamaah, sahur dan buka bersama, Shalat Tarawih dan Witir, serta pengajian rutin akan diagendakan selama Ramadhan di Rutan Jeneponto. Diharapkan para petugas WBP mampu memperbanyak ibadah tanpa mengganggu aktivitas keseharian masing-masing. "Tetap tingkatkan kinerja sesuai dengan aturan yang berlaku serta jaga kekompakan dan jalin kerja sama yang baik antar petugas," pesan Karutan. Berkenaan dengan Diseminasi Kode Etik Pemasyarakatan yang telah dilaksanakan K

Karutan Jeneponto: Segera Susun Kegiatan Ramadhan
Jeneponto, INFO_PAS – Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Jeneponto, M. Ilham Agung, meminta jajarannya untuk menyusun kegiatan selama Ramadhan hingga Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Hal ini disampaikan Karutan saat memimpin briefing bulanan Rutan Jeneponto, Sabtu (13/6). "Terkait kegiatan Ramadhan, yang patut menjadi perhatian adalah pengamanan saat Tarawih dan kegiatan lainnya agar berjalan sesuai jadwal," ungkap Ilham. Selain itu, shalat wajib berjamaah, sahur dan buka bersama, Shalat Tarawih dan Witir, serta pengajian rutin akan diagendakan selama Ramadhan di Rutan Jeneponto. Diharapkan para petugas WBP mampu memperbanyak ibadah tanpa mengganggu aktivitas keseharian masing-masing. "Tetap tingkatkan kinerja sesuai dengan aturan yang berlaku serta jaga kekompakan dan jalin kerja sama yang baik antar petugas," pesan Karutan. Berkenaan dengan Diseminasi Kode Etik Pemasyarakatan yang telah dilaksanakan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan beberapa waktu lalu, Karutan mengimbau agar pengaplikasiannya mulai dijalankan mengingat hal tersebut akan sepenuhnya diberlakukan pada 2016 mendatang. (IR)       Kontributor: Eddy Bastian

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0