Koperasi Rutan Wonosari Berikan Dana Pendidikan Untuk Siswa Berprestasi
Wonosari, INFO_PAS - Sebanyak 16 anak pegawai Rumah Tahanan Negara (Rutan) Wonosari mendapatkan dana pendidikan oleh koperasi Rutan Wonosari, Jumat (15/7) karena berprestasi dalam pendidikan.
Bertempat di aula Rutan Wonosari, dana pendidikan diberikan langsung oleh Wahyudi dan Ardiyana selaku Badan Pengawas serta Subardiman yang menjabat Ketua Koperasi Rutan Wonosari.
"Selamat untuk adik-adik. Semoga prestasinya dapat ditingkatkan," kata Wahyudi.
Ia mengingatkan agar para orang tua lebih memperhatikan anak mereka, utamanya di bidang pendidikan. “Era sekarang pengaruh internetnya luar biasa. Jangan sampai kecolongan,†pesannya.
Salah satu orang tua anak beprestasi, Ibnu Sukarta, mengucapkan terima kasih atas dana pendidikan yang diberikan.
"Terima kasih pada pengurus koperasi atas penghargaan prestasi anak kami. Semoga prestasi tersebut dapat terus pertahankan dan ditingkatkan,†harap Ibnu.
Dari ke 16 anak pegawai yang mendapat bantuan dana pendi
Wonosari, INFO_PAS - Sebanyak 16 anak pegawai Rumah Tahanan Negara (Rutan) Wonosari mendapatkan dana pendidikan oleh koperasi Rutan Wonosari, Jumat (15/7) karena berprestasi dalam pendidikan.
Bertempat di aula Rutan Wonosari, dana pendidikan diberikan langsung oleh Wahyudi dan Ardiyana selaku Badan Pengawas serta Subardiman yang menjabat Ketua Koperasi Rutan Wonosari.
"Selamat untuk adik-adik. Semoga prestasinya dapat ditingkatkan," kata Wahyudi.
Ia mengingatkan agar para orang tua lebih memperhatikan anak mereka, utamanya di bidang pendidikan. “Era sekarang pengaruh internetnya luar biasa. Jangan sampai kecolongan,†pesannya.
Salah satu orang tua anak beprestasi, Ibnu Sukarta, mengucapkan terima kasih atas dana pendidikan yang diberikan.
"Terima kasih pada pengurus koperasi atas penghargaan prestasi anak kami. Semoga prestasi tersebut dapat terus pertahankan dan ditingkatkan,†harap Ibnu.
Dari ke 16 anak pegawai yang mendapat bantuan dana pendidikan, lima orang merupakan siswa sekolah dasar, empat siswa sekolah menengah pertama, dan tujuh siswa sekolah menengah umum.
Kontributor: Rutan Wonosari