Lapas Bengkulu Gandeng BPN Lakukan Pengukuran Ulang Aset Lapas

Lapas Bengkulu Gandeng BPN Lakukan Pengukuran Ulang Aset Lapas

Bengkulu, INFO_PAS – Jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bengkulu lakukan pengukuran ulang dan pemasangan patok batas lahan milik Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Bengkulu, Rabu (20/12). Kegiatan tersebut menggandeng Badan Pertanahan Nasional (BPN), pemerintah daerah, TNI dan Polri, serta masyarakat sekitar dan perangkat desa di lingkungan kantor Lapas Bengkulu.

Tanah yang berlokasi di Kelurahan Bentiring dengan luas 5,2 hektar ini sebelumnya sudah diamankan dengan melakukan langkah langkah cepat, mulai dari mediasi, koordinasi dengan pihak terkait, serta pembersihan lahan agar pengukuran dapat dilaksanakan dengan baik dan mudah. "Aset Barang Milik Negara (BMN) berupa tanah milik negara ini perlu kami pastikan keakuratan patoknya sehingga bangunan liar yang berada dalam kawasan tanah milik negara ini akan segera kami tertibkan sesuai arahan pimpinan,” tegas Kepala Lapas Bengkulu, Yuniarto.

Selain itu, ia menilai pengukuran tanah ini adalah langkah bijak untuk mengetahui batas-batas aset BMN Lapas Bengkulu. “Pengukuran aset negara ini kami juga dibantu BPN menggunakan alat yang langsung terhubung ke satelit sehingga patok yang ditetapkan sudah dipastikan akurat dan bangunan-bangunan yang liar atau masuk dalam tanah milik negara ini akan kami tertibkan nantinya,” tambah Yuniarto.

Kegiatan tersebut berjalan lancar dengan keterlibatan seluruh jajaran Lapas Bengkulu mulai dari pejabat struktural dan staf, serta dibantu beberapa tamping pekerja yang bekerja di luar tembok Lapas. (IR)

 

Kontributor: Lapas Bengkulu

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0