Lapas Bogor Inisiasi Kerja Sama Dengan Institut Pertanian Bogor

Lapas Bogor Inisiasi Kerja Sama Dengan Institut Pertanian Bogor

Bogor, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bogor melakukan inisiasi kerja sama dengan Institut Pertanian Bogor (IPB), Jumat (24/1) lalu. Hal ini dilakukan sebagai pengembangan program pembinaan keterampilan berupa pengolahan tanaman cincau dan pembuatan bakso daging sapi bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang tengah menjalani asimilasi atau yang telah menjalani separuh masa hukumannya sesuai persyaratan yang berlaku.

Kegiatan kerja sama diawali dengan observasi lapangan yang dilakukan petugas Lapas Bogor bersama Lembaga Penelitian Pengabdian Masyarakat, Sekolah Vokasi IPB University, dan Himpunan Mahasiswa Vokasi Pertanian guna memetakan dan menemukan kebutuhan yang diperlukan dalam mendukung program pembinaan keterampilan WBP.

Kepala Lapas Bogor, Teguh Wibowo, menyambut baik inisiasi kerja sama ini karena dapat berkolaborasi dengan kalangan akademisi. “Kami berharap dapat meningkatkan kualitas pembinaan keterampilan pengolahan tanaman cincau dan pembuatan bakso daging yang selama ini telah berjalan di Lapas Bogor,” harapnya.

Teguh juga mengharapkan adanya manfaat peningkatan pengetahuan dan skill bagi WBP melalui kolaborasi dengan akademisi sehingga ketika mereka bebas nanti mampu menghasilkan produk yang dikenal masyarakat.

 

 

Kontributor: Hikmawan Eka

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0