Menkumham: Lapas Asri Bisa Menjadi Hiburan Lewati Kejenuhan

Sungguminasa, INFO_PAS - Berkunjung ke lapas Narkotika Klas IIA Sungguminasa, Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H Laoly jumawa. Berbincang seraya berkelakar dengan Jamaluddin Daeng Killa salah satu warga binaan Pemasyarakatan (WBP) penjaga keasrian taman lapas, Yasonna ungkapkan kegembiraannya melihat lapas yang asri.

“sangat bagus, adanya kolam dan gazebo di blok hunian seperti ini, bisa menjadi sarana hiburan tersendiri bagi warga binaan untuk melewati kejenuhan,” ucap politisi PDIP yang masuk dalam kabinet kerja Jokowi-Jk, Minggu (8/2)

Lebih lanjut Yasonna mengutarakan harapannya kepada Lapas agar selalu memberikan pembinaan kreatifitas kepada WBP. “Kreatifitas warga binaan harus terus dikembangkan lagi dan diajarkan ke teman-teman warga binaan lainnya,” ujar Yasonna.

Memasuki kawasan blok hunian Lapas Narkotika Sungg

Menkumham: Lapas Asri Bisa Menjadi Hiburan Lewati Kejenuhan

Sungguminasa, INFO_PAS - Berkunjung ke lapas Narkotika Klas IIA Sungguminasa, Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H Laoly jumawa. Berbincang seraya berkelakar dengan Jamaluddin Daeng Killa salah satu warga binaan Pemasyarakatan (WBP) penjaga keasrian taman lapas, Yasonna ungkapkan kegembiraannya melihat lapas yang asri.

“sangat bagus, adanya kolam dan gazebo di blok hunian seperti ini, bisa menjadi sarana hiburan tersendiri bagi warga binaan untuk melewati kejenuhan,” ucap politisi PDIP yang masuk dalam kabinet kerja Jokowi-Jk, Minggu (8/2)

Lebih lanjut Yasonna mengutarakan harapannya kepada Lapas agar selalu memberikan pembinaan kreatifitas kepada WBP. “Kreatifitas warga binaan harus terus dikembangkan lagi dan diajarkan ke teman-teman warga binaan lainnya,” ujar Yasonna.

Memasuki kawasan blok hunian Lapas Narkotika Sungguminasa Menkumham disambut sapaan hangat dari warga binaan yang bersorak atas kesediaannya menyempatkan waktu mengunjungi dan menyapa mereka.

Sementara itu, Erwedi Supriyatno Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Narkotika Sungguminasa saat ditemui mengamini pernyataan Yasonna, “Pihak lapas terus melakukan pembinaan untuk WBP, dan bagi WBP yang mempunya bakat dan kreatifitas pihak lapas akan memfasilitasi sehingga mereka bisa share dengan WBP yang lain, sehingga saat keluar nantinya punya bekal keterampilan dan menjalani kehidupan di tengah masyarakat dengan lebih baik lagi,” terang Erwedi. (NH)

  Kontributor: Ruri Fatimansari

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0