Momen Mengharukan, LPKA Palu Lepas Dua Petugas Terbaiknya Alih Tugas

Momen Mengharukan, LPKA Palu Lepas Dua Petugas Terbaiknya Alih Tugas

Palu, INFO_PAS – Penuh haru, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu lepas dua petugasnya yangalih tugas ke tempat baru, Danvy Diana dan Hardiyanti, Selasa (30/8). Staf pembinaan dan staf keuangan ini nantinya akan melanjutkan pengabdiannya di tempat baru, yakni di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Palu di Kabupaten Sigi.

Sama-sama berprestasi selama bertugas di LPKA Palu, keduanya menyampaikan terima kasih yang mendalam kepada seluruh jajaran LPKA Palu. “Terima kasih atas segala dukungan dari Bapak/Ibu yang sejak tahun 2017 hingga sekarang tidak pernah surut dan hilang kepada kami. Semoga LPKA Palu terus mempertahankan kesuksesannya seperti yang telah kita raih bersama-sama,” harap Danvy.

Ucapan terima kasih juga disampaikan Hardiyanti. “Bapak/Ibu semua adalah keluarga saya. Tentu dengan berbedanya tempat tidak akan mengurangi persaudaraan kita semua,” ucapnya.

Selaku Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun mengakui berat dan sedih melepas dua petugas terbaiknya itu. Namun, rotasi adalah hal wajar demi bahu-membahu bersama pimpinan menyusun strategi menyiapkan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Sedih memang, tetapi, kita harus tetap menegakkan kepala untuk menerima ketetapan Tuhan kepada kita semua karena tujuan kita hanyalah satu, mewujudkan kementerian kita menjadi yang terbaik,” jelas Revanda, saat menyerahkan dokumen dan hadiah perpisahan kepada dua petugasnya itu.

Senada, Isra selaku Kepala Seksi Pembinaan berpesan agar petugas yang alih tugas terus mempertahankan semangat dan dedikasi dalam setiap pelaksanaan tugasnya di tempatnya baru. Ia pun mengharapkan tali silaturahmi mereka tetap terjalin.

“Kalian adalah anakku semua. Terus pertahankan dedikasi dan komitmen dalam setiap tugas yang diemban. Yang terpenting, saya harap kekeluargaan kita terus terjalin tanpa kekurangan sedikitpun,” harap Isra. (IR)

 

Kontributor: LPKA Palu

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0